Ambo Asse Pimpin Muhammadiyah, Alwi Uddin: Pidatonya Jangan Panjang
Mantan ketua Muhammadiyah Sulsel, Muh. Alwi Uddin, berpesan kepada ketua Muhammadiyah terpilih, Ambo Asse, untuk tidak melakukan pidato yang panjang.
Penulis: Sudirman | Editor: Anita Kusuma Wardana

dok tribun-Timur/fb/pwm
Ketua PWM Sulsel DR KH. Muh. Alwi Uddin, M.Ag, Ketua PW. Muhammadiyah Sulsel dalam Hikmah Silaturrahim memberikan banyak Pencerahan kepada Kader dan Simpatisan Muhammadiyah
Laporan Wartawan Tribun Timur, Sudirman
TRIBUN-TIMUR.COM, PALOPO - Guru besar Universitas Islam Negeri (UIN) Makassar, Prof. Ambo Asse, resmi memimpin Muhammadiyah Sulsel, priode 2015 - 2020.
Mantan ketua Muhammadiyah Sulsel, KH Alwi Uddin, berpesan kepada ketua Muhammadiyah terpilih, Ambo Asse, untuk tidak melakukan pidato yang panjang.
"Itu juga peringatannya Ambo Asse kepada saya. Dulu saya dikritisi sekarang saya yang jadi tukang kontrol" ujar Alwi Uddin, saat penutupan Muswil Muhammadiyah di Palopo, Sabtu (26/12/2015).
Ia juga berharap kepada pimpinan wilayah kedepannya agar jauh lebih dinamis, berkemajuan, bisa meningkatkan kunjungan ke daerah dan tidak hanya menghadiri wisuda sarjana.