Pilkada Pangkep
JSI: Dua Pasangan Bersaing Ketat di Pilkada Pangkep
Perolehan suara keduanya saling kejar mengejar berdasarkan hasil hitung cepat.
Penulis: Fahrizal Syam | Editor: Ilham Arsyam
Laporan Wartawan Tribun Timur Fahrizal Syam
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Dua pasangan calon kepala daerah bersaing ketat pada perolehan suara pilkada kabupaten Pangkajene dan Kepulauan. Berdasarkan Quick Count yang dilakukan Jaringan Suara Indonesia (JSI) di Hotel Sheraton Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (9/12/2015).
Dua pasangan bersaing ketat yaitu pasangan nomor urut satu Rahman Aseegaf-Kamrussamad memperoleh 42,31%, dan pasangan nomor urut empat Syamsuddin Hamid-Syahban memperoleh 46,11%.
Perolehan suara keduanya saling kejar mengejar berdasarkan hasil hitung cepat. Hingga pukul 16.40 wita, jumlah data yang masuk mencapai 92,38%.
Terdapat empat pasangan yang bersaing di Pilkada Kabupaten Pangkep yaitu pasangan Rahmad-Samad, Sangkala-Ali Gaffa, Achmad-Hafsul, dan Syamsuddin-Syahban.
Hasil hitung cepat meski diklaim margin error-nya 1 persen, hasil akhir hitung cepat bukan cerminan resmi hasil akhir penghitungan suara. Hasil akhir penghitungab suara tetap mengacu pada penetapan KPU setempat yang diumumkan 19 Desember nanti. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/jsi_20151209_165548.jpg)