Gratis WiFi di Kantor Lurah Maloku Makassar, Tapi Dilarang Parkir!
Begitulah layanan dan aturan di Kantor Lurah Maloku, Kecamatan Ujung Pandang, di Jl Datu Museng, Kota Makassar.
Penulis: Ilham Mangenre | Editor: Ina Maharani
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Layanan akses internet, WiFi, tersedia gratis. Tetapi dilarang parkir kendaraan pelataran kantor, siapa pun orangnya.
Begitulah layanan dan aturan di Kantor Lurah Maloku, Kecamatan Ujungpandang, di Jl Datu Museng, Kota Makassar.
Dipantau, Sabtu (21/11/2015) siang, gedung kantor yang hanya berjarak belasan meter dari Pantai Losari, itu, memang tidak punya cukup lahan untuk parkir kendaraan.
Saking sempitnya, kendaraan sekaliber mobil Toyota Avanza, misalnya, tidak 'muat'.
Jadi hanya boleh parkir di bahu jalan raya. Baik itu pejabat, pegawai maupun warga yang mau berurusan di kantor ini.
Bagaimana dengan WiFi-nya?Saat tribun-timur.com mencoba, ya OK, sebagaimana diterangkan pada selebaran yang ditempel di dinding kantor: BEBAS WiFi.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/kecamatan-ujungpandang_20151121_190751.jpg)