Diskusi Tribun Timur
Dr Halilintar Hadir di Diskusi Lego-lego Demi Kebersiham
seperti dengan temanya Lego-Lego yang diambil dari bahasa Makassar yang artinya rumah panggung.
Penulis: Saldy Irawan | Editor: Ina Maharani
Laporan wartawan Tribun Timur, Saldy
MAKASSAR, TRIBUNTIMUR.COM - Hari Peduli Sampah Nasional yang jatuh pada hari ini, Sabtu 21 Februari 2015 ini, disambut dengan pegelaran diskusi Lego-Lego oleh Forum Pembaruan Kebangsaan (FPK) Makassar.
Diskusi yang bertajuk Lego-Lego ini, bersifat umum, seperti dengan temanya Lego-Lego yang diambil dari bahasa Makassar yang artinya rumah panggung.
"Ini adalah diskusi, dengan duduk bersama membahas tentang kebersihan," kata Ketua Panitia diskusi, Rahmayanti Amri.
Organisasi FPK ini beranggotakan mahasiswi dari setiap perguruan tinggi di Makassar.
Dalam diskusi hadir salah seorang dosen dari UNM Dr Haliintar, Pemerhati Kebersihan Haeruddin, serta perwakilan UKM Mahasiswa UNM.
Para pemerhati dan peduli kebersihan lingkungan ini, sepakat dengan program pemerintah Makassar yang fokus akan program kebersihan.
Rachmawati yang menyimpulkan diskusi ini mengatakan, bahwa para tetamu diskusi ini, mengapresiasi program pemerintah Makassar Tidak Rantasa, dimana program ini tidak hanya ditugaskan untuk diefektifkan kepada satu perangkat kerja namun ini bersifat merata.
Rachmawati menambahkan, sebelum menggelar diskusi di Tribun Timur, ia dan sejumlh pemerhati kebersihan bertndang ke TPA Antang, dan memberikan support kepada para pekerja yang ditugaskan di TPA tersebut, dengan bersilaturahim salam.
Selain itu, didalam hari peduli sampah, ia juga menggelar kerja bakti atau pungut sampah dikampusnya.(*)