Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Tamu Tribun

Tribun Didatangi Bubble Man Tingkat Dunia

Fan Yang dan Deni Yang datang bersama rombongan Trans Studio Theme Park.

Penulis: Mutmainnah | Editor: Suryana Anas

Laporan Wartawan Tribun Timur Muthmainnah Amri

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR- Redaksi Tribun Timur didatangi pria gelembung tingkat dunia yang disebut bubble man, Jumat (19/12/2014).

Dua pria keturunan Vietnam-Kanada ini diterima Wakil Pemimpin Redaksi Tribun, Ronald Ngantung.

Fan Yang dan Deni Yang datang bersama rombongan Trans Studio Theme Park. Yang bersaudara akan menampilkan pertunjukan bertaraf internasional yang menampilkan gelembung bermacam macam bentuk. 

Pertunjukan bertajuk Spectacular Internasional Gazilion Bubble Show tersebut bisa disaksikan masyarakat Makassar di Trans Studio mulai besok, (20/12/2014) hingga 4 Januari 2015. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved