BREAKING NEWS MAKASSAR
BREAKING NEWS: Kecamatan Manggala Direkomendasikan Pemilu Ulang
Hal itu setelah Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kota Makassar merekomendasikan pemilu di kecamatan tersebut.
Penulis: Ilham Arsyam | Editor: Suryana Anas
MAKASSAR, TRIBUN-TIMUR.COM --Kecamatan Manggala Terancam akan pemilu ulang. Hal itu setelah Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kota Makassar merekomendasikan pemilu di kecamatan tersebut.
Rekomendasi bernomor 208/B/Panwaslu-Mks/IV/2014 tertanggal Senin 21 April itu sudah diserahkan ke KPU.
"Kami rekomendasikan pemilu ulang karena ada berbagai kejanggalan. Pertama, hanya sekitar 50 persen form C-1 yang disetor ke KPU. Kedua, ada perbedaan data saat rekap di PPS maupun PKK. Ketiga, di kecamatan inilah Panwas mendapat kekerasan fisik," jelas ketua Panwaslu Makassar, Amir Ilyas. (*)