SBY Berkunjung di Sulsel
Di CCC, SBY Bahas Pemenangan 2014
Hadir Sekjen DPP Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono dan pimpinan Demokrat se-Sulawesi serta ribuan kader Demokrat lainnya.
Laporan: Ilham / Tribun Timur
MAKASSAR,TRIBUN- Ketua harian Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat Syarifuddin Hasan menyampaikan, temu kader demokrat di Celebes Convention Center (CCC), Jl HM Patompo, Metro Tanjung Bunga, Makassar, Sabtu (22/2/2014) malam intern.
Menteri Koperasi dan UKM ini saat konferensi pers bersama Ketua Partai Demokrat Sulsel di ruang lobi hotel Aryaduta, Jl Penghibur, Makassar, beberapa jam sebelum temu kader di CCC.
"Sifatnya intern, ada yang tidak bisa dipublikasikan ada yang bisa seperti sekarang ini," kata Syarif Hasan.
Menurut Syarif Hasan, temu kader kali ini dipimpin langsung Ketua Umum DPP Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang juga presiden RI. SBY dalam kapasitas sebagai ketua partai.
Hadir Sekjen DPP Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono dan pimpinan Demokrat se-Sulawesi serta ribuan kader Demokrat lainnya.
"Pertemuan dengan Pak SBY ini membahas strategi pemenangan 2014. Ini Selalu dilakukan per regional, Sumatera, NTT, NTB, Bali hari ini di Sulawesi, di Jawa Barat, besok di Jogjakarta, strategi nasional menghadapi pemenangan pemilu 2014. Minimal 15 persen suara nasional menjadikan salah satu pemenang pemilu. Lima belas persen sebagai angka mpderat, kemungkinan besar kita akan capai. Dengan demikian menjadi salah satu pemenang," jelas Syarif Hasan.