Pilkades Maros
Biaya Piilkades Rp21 Juta Per Desa
Biaya pemilihan kepala desa (pilkades) di Maros hingga Rp 21 juta.
Penulis: Mutmainnah | Editor: Muh. Taufik
MAROS,TRIBUN-TIMUR.COM-Biaya pemilihan kepala desa (pilkades) di Maros
hingga Rp 21 juta. Hal ini dibeberkan Kepala Bidang Pemerintahan Desa
dan Kelurahan Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Maros, Andi
Muchsin, Selasa (19/3/2013). Biaya itu ditentukan oleh panitia pilkades
sendiri. Meski pihaknya tidak memberikan batasan anggaran kebutuhan
panitia, tetapi ia menekankan agar anggaran yang dibuat tidak
memberatkan calon yang akan berpartisipasi pada pemilihan nantinya.
Untuk biaya pilkades relatif bervariasi mulai dari Rp 15-21 juta. Belum lagi bantuan dari Pemda kurang lebih Rp 3 juta kepada setiap panitia pilkades.
Pilkades ini akan serentak dilaksanakan di 23 desa pada 5 Mei 2013 mendatang. Saat ini masih dalam proses pembentukan panitia pelaksana di 23 desa itu.
Ketua panitia pilkades desa Jenetaesa Kecamatan Simbang, Ramli Samad mengaku untuk biaya pilkades di desanya digadang gadang menelan Rp 21 juta. Sesuai dengan nilai yang ditetapkan bersama oleh panitia dan BPD di desanya.
Untuk biaya pilkades relatif bervariasi mulai dari Rp 15-21 juta. Belum lagi bantuan dari Pemda kurang lebih Rp 3 juta kepada setiap panitia pilkades.
Pilkades ini akan serentak dilaksanakan di 23 desa pada 5 Mei 2013 mendatang. Saat ini masih dalam proses pembentukan panitia pelaksana di 23 desa itu.
Ketua panitia pilkades desa Jenetaesa Kecamatan Simbang, Ramli Samad mengaku untuk biaya pilkades di desanya digadang gadang menelan Rp 21 juta. Sesuai dengan nilai yang ditetapkan bersama oleh panitia dan BPD di desanya.
Anggaran Rp 21 juta itu setelah dikurangi dari nilai bantuan
pemerintah daerah, maka itulah yang dibagi rata oleh sejumlah calon
yang mendaftar. Pendaftaran calon di desa Jenetaesa, kata dia,
rencananya mulai dibuka pada Senin (25/3/2013) nanti hingga 30 Mei 2013.
Setiap calon dikenakan biaya administrasi sekitar Rp 4,5 juta.