Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Jelang Idul Fitri 1432 H

Pasar Pabaengbaeng Dipadati Penjual Ayam Musiman

Pasar Pabaengbaeng Dipadati Penjual Ayam Musiman

Penulis: Hasriyani Latif | Editor: Ina Maharani
MAKASSAR, TRIBUN-TIMUR.COM - Pasar Pabaeng-baeng, Makassar di Jl Sultan Alauddin, Makassar, siang ini, padat pengunjung dan pedagang ayam dadakan. Paara pedagang bahkan meluber hingga ke perempatan Jl Kumala, Jl Dr Ratulangi, dan Jl Veteran Selatan, yang berjarak 100 meter dari Pasar Pabaengbaeng.

Penjual ayam dan rempah-rempah mendominasi pinggiran jalan sekitar Pasar Pabaengbaeng. Mereka menggunakan lapak darurat yang terbuat dari bilah-bilah bambu.

Aktivitas pasar tumpah ini menyebabkan kemacetan di sekitar pasar. Kendaraan dari Jl Kumala dan Jl Veteran menumpuk di depan pasar. Penumpukan juga dipicu karena banyak angkutan kota yang parkir di pinggir jalan. (*/tribun-timur.com)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved