Maros
Legislator Sulsel Pelajari Tambang Maros
Legislator Sulsel Pelajari Tambang Maros
Editor:
Muh. Irham
MAKASSAR, TRIBUN-TIMUR.COM - Panitia khusus ranperda pertambangan mineral dan batu bara DPRD Sulsel melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Maros. Pada Kamis (7/4/2011) hari ini anggota pansus menemui bupati Maros Hatta Rahman.
Anggota pansus, Affandy Agusman Aris mengatakan kunjungan pansus tersebut untuk mempelajari hal-hal yang dapat dijadikan sebagai materi perda. Kabupaten Maros adalah salah satu daerah pertambangan yang ada di Sulsel.
"Kami sengaja meninjau kawasan pertambangan di Maros, biasanya dari hasil kunjungan seperti ini kami dapat mengetahui kekurangan dan kelebihan aturan tambang di suatu daerah dan keluhan-keluhan warga," kata ketua kaukus parlemen peduli lingkungan DPRD Sulsel tersebut dalam BBM-nya kepada Tribun.(*)