Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Musrenbangnas 2019, Luwu Utara Siap Jalankan Arahan Presiden

Perwakilan Pemkab Luwu Utara ikut hadir pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) 2019

Penulis: Chalik Mawardi | Editor: Suryana Anas
Humas Pemkab Lutra
Kepala Bappeda Luwu Utara Rusydi Rasyid dikukuhkan sebagai Ketua Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan). 

TRIBUNLUTRA.COM, MASAMBA - Perwakilan Pemerintah Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, ikut hadir pada kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) 2019 dan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) 2020 di Hotel Shangri-La, Jakarta.

Musrenbangnas dibuka Presiden RI Joko Widodo.

Kepala Bappeda Luwu Utara, Rusydi Rasyid, mengatakan, ada empat poin penting dalam arahan Jokowi.

Baca: Langka dan Mahal, Wabup Luwu Utara Panggil Agen dan Pangkalan Elpiji 3 Kg

Baca: Raih 8 Kursi, Golkar Luwu Utara Berpeluang Usung Paslon Bupati di Pilkada 2020

Baca: THR ASN Luwu Utara Capai Rp 21 Miliar

Pertama soal infrastruktur, ke dua reformasi birokrasi dan reformasi struktural harus betul-betul dijalankan.

Ke tiga pembangunan sumber daya manusia (SDM) dan terakhir pendidikan harus 'link and match' dengan industri sehingga sesuai dengan kebutuhan di lapangan.

Menurut Rusydi, Jokowi meminta pemerintah hingga ke tingkat daerah tidak bekerja dengan cara biasa-biasa saja agar dapat menjadi negara terbesar ekonomi ke empat di dunia.

Kepala Bappeda Luwu Utara, Rusydi Rasyid.
Kepala Bappeda Luwu Utara, Rusydi Rasyid. (tribun timur / chalik mawardi)

"Tentu kita akan menjalankan arahan bapak presiden," kata Rusydi, Sabtu (11/5/2019).

Apa yang diwacanakan presiden, sebut Rusydi, sebenarnya sudah jalan di Luwu Utara sejak 2016.

"Itu sesuai dengan tema pembangunan RPJMD Luwu Utara yang fokus pada pemerataan pembangunan infrastruktur, peningkatan SDM melalui penguatan pelayanan dasar dan tata kelola pemerintahan berbasis e-goverment," terang Rusydi.

Laporan Wartawan TribunLutra.com, @chalik_mawardi_sp

Jangan Lupa Subscribe Channel Youtube Tribun Timur:

Follow juga Instagram Tribun Timur:

A

 
 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved