Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Peserta Raimuna Pramuka Cabang Wajo Study Tour di DPRD

Kunjungan tersebut dalam rangka study tour yang merupakan salah satu program dalam Raimuna Cabang Wajo.

Penulis: St Hamdana Rahman | Editor: Hasriyani Latif
st hamdana/tribunwajo.com
Puluhan anggota Pramuka tingkat penegak (SMA) menyambangi Gedung DPRD Wajo, Kamis (30/8/2018). 

Laporan Wartawan TribunWajo.com, St Hamdana Rahman

TRIBUNWAJO.COM, TEMPE - Puluhan anggota Pramuka tingkat penegak (SMA) menyambangi Gedung DPRD Wajo, Kamis (30/8/2018).

Kunjungan tersebut dalam rangka study tour yang merupakan salah satu program dalam Raimuna Cabang Wajo yang berlangsung 28 Agustus-2 September 2018.

Ketua rombongan anggota Pramuka tersebut, Abd Malik mengatakan anggota Pramuka ingin mengetahui kerja-kerja dewan.

Baca: Pramuka dan PMR SMA 6 Makassar Lolos ke Pesta Mellennial

Baca: Pramuka Takalar Galang Dana untuk Korban Gempa di Lombok

"Kami melihat moral pemuda semakin terdegradasi, bergabung di Pramuka sebagai salah satu cara menahan degradasi tersebut. Olehnya itu kami juga ingin mendapat dukungan DPRD untuk mengembangkan Pramuka di Wajo," katanya.

Ketua DPRD Wajo, Muh Yunus Panaungi yang menyambut kunjungan tersebut mengatakan sangat mengapresiasi harapan tersebut.

"InsyaAllah kami di DPRD selalu menyupport sesuai mekanisme tentunya," ujarnya.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved