Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Cuti Kuliah dari Fakultas Hukum UMI, Andi Ahmad Lulus Pendidikan Polisi di SPN Batua

Mahasiswa Fakultas Hukum UMI, Andi Ahmad (21) lulus pendidikan di Sekolah Polisi Negara (SPN) Batua, Makassar.

Penulis: Darul Amri Lobubun | Editor: Anita Kusuma Wardana
DARUL
Mahasiswa Fakultas Hukum UMI, Andi Ahmad (21) lulus pendidikan di Sekolah Polisi Negara (SPN) Batua, Makassar 

Laporan Wartawan Tribun Timur, Darul Amri Lobubun

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Mahasiswa Fakultas Hukum UMI, Andi Ahmad (21) lulus pendidikan di Sekolah Polisi Negara (SPN) Batua, Makassar.

Untuk lulus mengikuti pendidikan SPN, Ahmad mengatakan dia harus mengikuti tes masuk SPN Batua sebanyak empat kali untuk sampai pada proses sekarang.

"Empat kali saya harus ikut tes hingga sampai pada fase ini, siap," ungkapnya saat ditemui di SPN Batua, Makassar Jl Urip Sumoharjo, Selasa (7/8/2018).

Pertama ditahun 2015, Ahmad daftar Polri tapi ia tidak lulus saat tes pisiko, kembali lagi daftar 2016 tapi dia belum lulus karena gugur keseharan pertama.

Kemudian, mendaftar ke tiga kali pada 2017 dan masih guur di kesehatan ke 2. Dan pada tahun 2018 ia berkesempatan bisa memastikan diri untuk lulus di SPN.

"Alhamdulillah 2018 ini saya bisa ikut pendidikan SPN Batua, kini saya masih menjadi mahasiswa aktif di Hukum UMI tapi sementara ambil cuti," jelas Ahmad.

Seperti diketahui, Andi Ahmad adalah satu dari 793 Siswa Sekolah Bintara (Seba) di SPN Batua yang mengikuti pendidikan selama tujuh bulan. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved