Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Thoriq Husler Bakal Luncurkan Kartu Luwu Timur Sarjana

Kartu mirip dengan anjungan tunai mandiri (ATM) nantinya, berfungsi sebagai alat transaksi dalam program beasiswa tersebut.

Penulis: Ivan Ismar | Editor: Imam Wahyudi
ivan/tribunlutim.com
Bupati Luwu Timur, Thorig Husler 

TRIBUNLUTIM.COM, MALILI - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Luwu Timur bakal luncurkan kartu khusus bagi mahasiswa Luwu Timur penerima beasiswa berprestasi atau tidak mampu.

Kartu tersebut dinamakan Kartu Luwu Timur Sarjana.

Kartu mirip dengan anjungan tunai mandiri (ATM) nantinya, berfungsi sebagai alat transaksi dalam program beasiswa tersebut.

Pemkab Luwu Timur menyiapkan dana Rp 13 miliar untuk program beasiswa ini.

Besaran beasiswa yang diberikan kepada mahasiswa antara Rp 4 juta per tahun atau Rp 2 juta per semester.

Rencananya, pencairan beasiswa berlangsung bulan depan atau Juli.

Bupati Luwu Timur Thorig Husler mengatakan bantuan beasiswa merupakan program prioritas yang tertuang dalam visi misinya.

"Insya Allah dalam waktu dekat dana ini sudah bisa kita cairkan. Peraturan Bupati sudah selesai, jika tak berhalangan, dana akan dicairkan dalam bulan Juli 2017 bagi mahasiswa yang sudah melengkapi persyaratan," kata Husler dalam rilisnya kepada TribunLutim.com, Selasa (13/6/2017).

Sebelum disalurkan, akan dilakukan sosialisasi program beasiswa termasuk memperkenalkan Kartu Luwu Timur Sarjana

"Beasiswa demi peningkatan SDM daerah yang profesional dan berkualitas untuk membangun negeri," ucap Husler.

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved