Kapolres Lutim: Jangan Berlebihan Rayakan Tahun Baru
Dia juga berpesan, warga perlu menjadi polisi bagi diri sendiri, "dan keluarga di malam pergantian tahun."
Penulis: Ivan Ismar | Editor: Ilham Mangenre
TRIBUNLUTIM.COM, MALILI- Kapolres Luwu Timur, AKBP Parojahan Simanjuntak mengimbau warga tidak berlebihan merayakan malam tahun baru.
"Jangan berlebihan sampai berdampak buruk ke warga lainnya," kata Parojahan kepada TribunLutim.com, Kamis (29/12/2016).
Apalagi kata Parojahan, yang sering mabuk-mabukan dan kerap berbuat ulah.
"Pokoknya jangan berlebihan," katanya.
Dia juga berpesan, warga perlu menjadi polisi bagi diri sendiri, "dan keluarga di malam pergantian tahun."