Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

PSM Makassar

Magis Tomas Trucha, PSM Bangkit dengan 2 Kemenangan Beruntun

PSM Makassar bangkit bersama Tomas Trucha. Dua kemenangan beruntun, enam gol, tanpa kebobolan..

Penulis: Kaswadi Anwar | Editor: Sukmawati Ibrahim
Official PSM Makassar
SUPER LEAGUE - Bek kanan PSM Makassar Mufli Hidayat menendang bola saat melawan PSBS Biak pada pekan 13 Super League 2025/2026 di Stadion BJ Habibie, Parepare, Jumat (21/11/2025). Pelatih PSM Makassar Tomas Trucha menunjukkan magisnya dengan dua kemenangan beruntun. 

Tomas Trucha menyebut, kunci kemenangan timnya berkat kerja keras ditunjukkan pemain di latihan.

“Saya bahagia kerja keras kita selama berlatih terbayarkan,” katanya saat konferensi pers usai pertandingan PSM Makassar vs PSBS Biak di Ruang Media Stadion BJ Habibie, Jumat. 

Baca juga: PSM Makassar Gilas PSBS Biak 5-0, Kemenangan Terbesar Juku Eja Setelah 8 Tahun

Pelatih berusia 54 tahun itu berharap, PSM Makassar terus berada di jalur kemenangan. 

Terdekat, PSM Makassar menantang Persis Solo di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (29/11/2025) pukul 19.00 Wita.

“Saya senang performa tim. Kita bermain lebih baik dan lebih baik setiap laga,” ucapnya. 

Pengamat Sepak Bola Assegaf Razak mengapresiasi kinerja Tomas Trucha.

Kehadiran pelatih berpaspor Republik Ceko itu mampu mengembalikan motivasi pemain. 

Tomas Trucha diharap bisa menjaga konsistensi kemenangan PSM Makassar

“Kita tetap apresiasi, PSM lagi naik trennya. Mudah-mudahan pelatih bisa mempertahankan kemenangan lagi,” katanya saat dihubungi Tribun-Timur.com, Minggu (23/11/2025). 

Menurut Assegaf, PSM Makassar sekarang punya pressing tinggi. 

Laskar Ayam Jantan dari Timur berani menekan lawan di area pertahanannya. 

Sebab, jika berhasil merebut bola peluang ciptakan gol lebih besar. 

Hanya saja, pressing tinggi berisiko kalau mendapat serangan balik cepat. 

Makanya, sangat penting memperhatikan transisi negatif. 

“Perlu ada keseimbanagn antara menyerang dan bertahan,” tuturnya. (*) 

 

 

Sumber: Tribun Timur
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved