One Day Trail Adventure di Sidrap Bukan Sekadar Olahraga
Ribuan rider motor trail (dirt bike) memadati Lapangan Sepak Bola Andi Sulolipu, Kecamatan Tellu Limpoe, Sidrap, Sulsel, Sabtu (22/11/2025).
Penulis: Humas Setda Sidrap | Editor: Edi Sumardi
Ringkasan Berita:Bupati Sidrap H. Syaharuddin Alrif melepas ribuan peserta One Day Trail Adventure di Lapangan Andi Sulolipu, Tellu Limpoe, Sabtu (22/11/2025).Event yang digelar The Car Community dan IMI Sidrap ini diikuti rider dari berbagai daerah di Sulawesi.Syaharuddin menyebut kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi komunitas otomotif dan promosi wisata alam Sidrap. Sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat turut hadir.
TRIBUN-TIMUR.COM - Ribuan rider motor trail (dirt bike) memadati Lapangan Sepak Bola Andi Sulolipu, Kecamatan Tellu Limpoe, Sidrap, Sulsel, Sabtu (22/11/2025).
Mereka ambil bagian dalam One Day Trail Adventure, ajang jelajah medan ekstrem yang digelar The Car Community bekerja sama dengan Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sidrap.
Bupati Sidrap, Syaharuddin Alrif, yang juga Ketua IMI Sulawesi Selatan, melepas langsung para peserta.
Di hadapan para rider, Syaharuddin mengatakan event ini bukan sekadar olahraga, tetapi sarana mempererat komunitas otomotif serta mempromosikan potensi wisata alam Sidrap.
“Selamat datang di Bumi Nene Mallomo. Selamat menikmati jalur yang telah disiapkan di wilayah Kecamatan Tellu Limpoe,” ujar Syaharuddin saat melepas start.
Ia mengapresiasi antusiasme peserta yang datang dari berbagai daerah di Sulawesi.
“Terima kasih kepada The Car Community, para rider, pemerintah kecamatan, lurah dan kepala desa, serta semua pihak yang terlibat. Mari kita nikmati bersama jelajah alam Sidrap,” ujarnya.
Sejumlah pejabat turut hadir, di antaranya Kadis Porapar Patriadi, Camat Tellu Limpoe Ridwan, Kapolsek Tellu Limpoe Iptu Suharman Tahir, Danramil 1420-02 Pelda Abdul Halim, dan Kepala Puskesmas Amparita Sulastri Saad.
Hadir pula Koordinator Wilayah Dinas Pendidikan H. Muhammad Amin, Ketua Panitia Rahmat Tahir, serta tokoh masyarakat.
Acara ini menjadi momentum memperkuat jejaring komunitas trail sekaligus memperkenalkan keindahan jalur off-road Kabupaten Sidrap kepada publik otomotif Sulawesi.(*)
| Sosok Syaharuddin Alrif dari Petani, Aktivis, Kini Ketua Parpol Pemenang Pemilu Sulsel |
|
|---|
| Daftar Terbaru Ketua Parpol Sulsel, Siapa Terkuat Menuju Pemilu 2029? |
|
|---|
| Merenungi Algoritma Golkar dan Nasdem Sulsel: 3 vs 162 |
|
|---|
| RMS Janji Bicara di Rakernas PSI, Syahar: Saya Akan Tetap di NasDem! |
|
|---|
| RMS Hengkang, Surya Paloh Tunjuk Syahar Ketua NasDem Sulsel, Cicu Sekretaris |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/20251122-Bupati-Sidrap-Syaharuddin-Alrif-3.jpg)