Obgin Unhas Dorong Transformasi Layanan Kesehatan Lewat 4th Makassar Obgyn Update
Departemen Obstetri dan Ginekologi (Obgin) Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin (FK Unhas) kembali menggelar kegiatan ilmiah berskala nasional
Ringkasan Berita:Departemen Obstetri dan Ginekologi FK Unhas bersama POGI Makassar menggelar 4th Makassar Obstetric and Gynecology Update (MOU) pada 13–15 November 2025 di Hotel Four Points dan RS Unhas.Kegiatan dua tahunan ini diawali workshop lima topik, dilanjutkan simposium dan presentasi ilmiah.Bertema “From Evidence to Practice”, acara ini mendorong layanan obstetri dan ginekologi berbasis bukti ilmiah terkini.
TRIBUN-TIMUR.COM - Departemen Obstetri dan Ginekologi (Obgin) Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin (FK Unhas) kembali menggelar kegiatan ilmiah berskala nasional bertajuk "4th Makassar Obstetric and Gynecology Update (MOU)".
Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari tiga penyelenggaraan sebelumnya dan digelar rutin setiap dua tahun bekerja sama dengan Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia (POGI) Cabang Makassar.
Tahun ini, MOU memasuki edisi keempat dengan rangkaian kegiatan yang berlangsung pada Kamis- Sabtu, 13–15 November 2025 di Hotel Four Points by Sheraton, Makassar, Sulsel dan RS Universitas Hasanuddin.
Demikian siaran pers dari Dr. dr. Nasrudin AM, Sp.OG (K), MARS.
Acara diawali dengan workshop sehari yang mencakup lima topik utama, yakni:
Gynecology Oncology – Retroperitoneal Space Approach and Basic Technique of Total Abdominal Hysterectomy
Fetomaternal – Obstetric Emergency: From Guidelines to Bedside Application
Social Obstetric and Gynecology – Handling Complaint to Prevent Lawsuits in Daily Practice
Urogynecology Reconstruction Aesthetica – Grade 1 and 2 Perineal Rupture Repair for General Practitioners and Midwives
Fertility, Endocrinology, and Reproduction – Application of Steroid Hormones in Gynecological Cases
Setelah workshop, kegiatan dilanjutkan dengan symposium selama dua hari, presentasi free paper, serta berbagai lomba ilmiah dan malam ramah tamah.
Kegiatan ini diikuti oleh peserta dari kalangan bidan, dokter umum, hingga dokter spesialis obstetri dan ginekologi dari berbagai daerah.
Ketua Departemen Obgin FK Unhas, Prof. Dr. dr. Syahrul Rauf, Sp.OG (K-Onk), bersama Ketua Panitia, Dr. dr. Samrichard Rambulangi, Sp.OG (K-FER), menjelaskan bahwa pertemuan ilmiah ini penting untuk memperbarui pengetahuan dan menyamakan persepsi dalam peningkatan layanan kesehatan ibu dan anak.
“Dengan kemajuan konsep-konsep terkini di bidang obstetri dan ginekologi, pertemuan ilmiah seperti ini menjadi sarana untuk mengintegrasikan bukti ilmiah ke dalam praktik klinis,” kata Syahrul.
Mengusung tema “From Evidence to Practice: Update Obstetri dan Ginekologi untuk Praktik Klinis yang Lebih Baik,” kegiatan ini diharapkan dapat mendorong perubahan paradigma tenaga kesehatan agar layanan obstetri dan ginekologi semakin berbasis pada evidence-based medicine.(*)
Obgyn
Dr dr Nasruddin AM SpOG
Fakultas Kedokteran
Universitas Hasanuddin
Syahrul Rauf
Hotel Four Points by Sheraton Makassar
| Sosok Plh Rektor UNM Prof Farida: Revolusioner dari Fakultas Hukum Unhas |
|
|---|
| UKI Paulus Kini Punya Fakultas Kedokteran, Pendaftaran Langsung Dibuka |
|
|---|
| Tak Ada Negara Maju Tanpa Industri yang Maju |
|
|---|
| Gerakan Medsos ke Demonstrasi Berujung Rektor UNM Karta Jayadi Nonaktif |
|
|---|
| Optimis Menang Pilrek Unhas, Prof Budu Yakin Gaet Suara Kementerian |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/20251113-Obstetric-and-Gynecology-Update.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.