TRIBUN VIRAL
Viral Sepatu Robek Paskibra Lutim, Anggaran Rp300 Ribu per Pasang
Foto sepatu Paskibra Luwu Timur rusak viral di medsos. Dianggarkan Rp300 ribu per pasang, Bupati minta pengadaan dievaluasi tahun depan.
Penulis: Muh. Sauki Maulana | Editor: Sukmawati Ibrahim
TRIBUN-TIMUR.COM, LUWU TIMUR – Foto sepatu anggota Paskibra Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan tahun 2025, rusak parah viral di media sosial.
Dalam foto beredar, sepatu berwarna abu-abu merek Hoka itu terlihat robek di bagian kiri.
Kondisi tersebut langsung memicu perbincangan netizen.
Sebagian bahkan menyindir kualitas pengadaan sepatu untuk pasukan pengibar bendera.
Kepala Badan Kesbangpol Luwu Timur, Guntur Hafid, mengaku heran dengan kondisi sepatu viral tersebut.
Sebab, selama pemusatan latihan hingga menjelang HUT ke-80 RI, tidak ada laporan kerusakan besar dari para anggota Paskibra.
"Itu gambar saya juga pribadi heran. Karena selama latihan tidak pernah ada keluhan kerusakan. Bahkan sampai latihan terakhir di hari Sabtu yang dihadiri Pak Bupati, tidak ada keluhan," kata Guntur kepada Tribun-Timur.com, Kamis (21/8/2025).
Guntur tak menampik ada kerusakan kecil yang sempat terjadi selama proses latihan.
Namun segera diperbaiki rekanan.
Ia menegaskan, tidak pernah menemukan sepatu robek parah seperti yang viral di media sosial.
"Dengan latihan keras, wajar kalau ada insiden kecil. Tapi setelah diperbaiki rekanan, anak-anak tidak lagi mengeluh," ujarnya.
Isu sepatu sekali pakai pun dibantah Guntur.
Menurutnya, foto beredar justru memperlihatkan sepatu sudah tampak lusuh, bukan kondisi baru.
"Kalau dikatakan sekali pakai, pasti kelihatan baru. Tapi yang di foto itu sudah kelihatan lusuh," tegasnya.
Guntur menjelaskan, Pemkab Luwu Timur melalui DPA menganggarkan Rp300 ribu untuk satu pasang sepatu.
| Dinkes Gowa Tanggapi Video Viral Pasien di Puskesmas Bontomarannu |
|
|---|
| LBH Makassar Dampingi Emak-emak Viral Adang Alat Berat Proyek Jalan di Samping Sungai Tello |
|
|---|
| Aksi Heroik Emak-emak di Makassar, Hadang Alat Berat Proyek Jalan Sampai Viral |
|
|---|
| Viral! Siswi MTsN Jeneponto Dibanting ke Aspal, Ibu Korban Lapor Polisi |
|
|---|
| Viral Perempuan Hamil Diduga ODGJ Ngamuk di Tengah Jalan Veteran Selatan Makassar |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/2025-08-21-hoka.jpg)