PSM Makassar
Laga Pamungkas PSM Makassar vs Persita Tangerang, Waktunya Beri Kesempatan Pemain Minim Bermain?
Pengamat Sepak Bola Imran Amirullah menilai pemain kurang jam terbang perlu diberi kesempatan di laga pamungkas Liga 1.
Penulis: Kaswadi Anwar | Editor: Sakinah Sudin
Lalu Adil Nur Bangsawan kalah saing di posisi lapangan tengah dari Akbar Tanjung, Latyr Fall, Daisuke Sakai hingga Ananda Raehan.
Sedangkan, M Arfan tak pernah main karena pemulihan cedera lutut.
Selain itu, ada empat pemain jarang dimainkan. Bahkan, menit bermainnya tak cukup 90 menit.
Pemain tersebut yakni, bek Dimas Soekarno, Sulthan Zaky, striker Arham Darmawan, dan gelandang, Rasyid Bakri,
Dimas Soekarno baru bermain dua kali dengan durasi 9 menit. Eks pemain Gresik United ini sulit menggeser dua legiun asing di benteng pertahanan, Yuran Fernandes dan Aloisio Neto Soares.
Sulthan Zaky juga baru perkuat Juku Eja dua kali dengan waktu bermain dua menit. Pemain nomor punggung 14 ini digeser dari bek menjadi gelandang bertahan.
Kemudian, Arham Darmawan bermain lima kali dengan waktu 18 menit. Jebolan Akademi Persib Bandung kalah bersaing dengan striker asing, Nermin Haljeta serta Balotelli di lini depan.
Terakhir, ada gelandang senior Rasyid Bakri baru membukukan dua pertandingan dengan durasi enam menit. (*)
Bernardo Tavares Instruksikan Pemain PSM Makassar Main Agresif Demi Tekuk PSIM Yogyakarta |
![]() |
---|
Daftar 23 Pemain PSIM Yogyakarta Diboyong Lawan PSM Makassar, Reva Adi Utama Absen |
![]() |
---|
Pelatih PSIM Sesumbar Rebut 3 Poin di Markas PSM Makassar |
![]() |
---|
PSIM Yogyakarta Jago Tandang, Jean-Paul va Gastel: PSM Makassar Tim Kuat |
![]() |
---|
Menanti Magis Savio Roberto di Laga PSM Makassar vs PSIM Yogyakarta |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.