KKLR Luwu
Asni Siap Maju Calon Ketua BPD KKLR Luwu
Asni mengaku siap dicalonkan sebagai Ketua Badan Pengurus Daerah Kerukunan Keluarga Luwu Raya (BPD KKLR) Luwu.
Penulis: Erlan Saputra | Editor: Abdul Azis Alimuddin
TRIBUN-TIMUR.COM - Asni mengaku siap dicalonkan sebagai Ketua Badan Pengurus Daerah Kerukunan Keluarga Luwu Raya (BPD KKLR) Luwu.
Hal ini disampaikan saat menghadiri buka puasa bersama di Graha Pena, Jumat (14/3/2025).
Asni mengaku siap jika dibutuhkan untuk memberi tenaga dan pemikirannya demi kemajuan Luwu.
"Kalau memang diinginkan oleh Wija To Luwu, tentu saya tidak bisa menolak," ujarnya.
Ia menekankan pentingnya membangun masa depan generasi muda dan berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk kemajuan daerah.
"Demi masa depan generasi muda, saya siap dicalonkan dan berharap bisa bekerja sama dengan semua elemen dalam membangun tanan Luwu," jelasnya.
Asni megatakan dirinya tidak memiliki ambisi pribadi untuk mencalonkan diri sebagai Ketua BPD KKLR Luwu.
Namun, karena adanya dorongan dan permintaan dari Wija to Luwu, ia bersedia menerima amanah tersebut.
"Bekerja dalam organisasi kedaerahan harus didasari keikhlasan dan kesiapan untuk berkorban," ungkapnya.
Dukungan terhadap Hj Asni semakin menguat di kalangan masyarakat Luwu yang menginginkan sosok pemimpin dengan dedikasi dan kepedulian tinggi terhadap tana kelahirannya.
Dengan semangat kebersamaan, Asni berharap dapat membawa KKLR Luwu menjadi organisasi yang semakin solid dan bermanfaat bagi seluruh wija to Luwu.(*)
| Zikir Doa Akhir Tahun, Husniah-Darmawangsyah Muin Ajak Masyarakat Wujudkan Gowa Lebih Maju |
|
|---|
| Trucha Bongkar Skuad PSM Makassar Lawan Persib: Rizky Eka Gantikan Dethan, Aloisio dan Akbar Main |
|
|---|
| Diduga Ngantuk, Minibus Tabrak Kendaraan Terparkir dan Dua Pejalan Kaki di Gowa |
|
|---|
| Diskon 70 Persen hingga Hadiah Emas Akhir Tahun di MaRI Makassar |
|
|---|
| 3 Anak Masih di Jawa, Istri Camat Tupabiring Jemput Jenazah Suami di Dermaga Maccini Baji |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/calon-Ketua-BPD-KKLR-Luwu.jpg)