Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Profil 3 Kapolda Termuda Angkatan Batalyon Wira Satya

3 kapolda termuda lulusan Akpol 1996 Irjen Herry Heryawan, Irjen Jhonny Edisor Isir dan Irjen Ribut Hari Wibowo

Editor: Ari Maryadi
Tribun Network/Humas Polri
KAPOLDA TERMUDA - Irjen Herry Heryawan, Irjen Jhonny Edisor Isir dan Irjen Ribut Hari Wibowo. Ketiganya jadi kapolda termuda Indonesia. 

TRIBUN-TIMUR.COM -- Alumni Akademi Kepolisian 1996 punya tiga kapolda.

Terbaru ada nama Irjen Herry Heryawan. Pria kelahiran Ambon 23 Februari 1972 itu dapat promosi jabatan sebagai Kapolda Riau.

Ia masuk dalam daftar mutasi Polri Rabu 12 Maret 2025.

Dengan demikian kini ada tiga lulusan Batalyon Wira Satya menjabat kapolda.

Dua nama lainnya yakni Irjen Jhonny Edisor Isir Kapolda Papua Barat dan Irjen Ribut Hari Wibowo Kapolda Jawa Tengah.

Irjen Jhonny Edisor Isir dan Irjen Ribut Hari Wibowo menjabat kapolda sebelum berumur 50 tahun dan menjabat kapolda termuda Indonesia.

Berikut profil 3 kapolda muda lulusan Akpol 1996

1 Johnny Edison Isir

Johnny Edison Isir diangkat menjadi Kapolda Papua Barat menggantikan Irjen Pol Daniel TM Silitonga yang kini ditunjuk sebagai Kapolda Nusa Tenggara Timur (NTT). 

Mantan ajudan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini dimutasi bersamaan dengan sejumlah pejabat tinggi Polri lainnya melalui Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/2750/XII/KEP./2023, Kamis (7/12/2023).

Brigjen Pol Johnny Edison Isir lahir di Sorong, Jayapura pada 7 Juni 1975.

Jhonny Edison Isir telah menikah dengan Astrid Alice Parera.

Dari pernikahan itu, keduanya dikarunia dua anak bernama Victoria Hermione Isir dan Velove Malikha Isir.

Putra Sorong ini merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1996.

Sejak Sekolah Dasar (SD) sampai Sekolah Menengah Pertama (SMP), Johnny Edison berada di Jayapura.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved