Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Disdik Makassar Wacanakan Regrouping dan Sekolah Afiliasi

Regrouping menjadi solusi jangka menengah terhadap minimnya jumlah SMP di Makassar. 

Penulis: Siti Aminah | Editor: Saldy Irawan
TRIBUN-TIMUR.COM/SITI AMINAH
SEKOLAH MAKASSAR - Plh Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar Nielma Palamba diwawancara di Four Points Hotel by Sheraton Makassar, Kamis (30/1/2025). Regrouping dan sekolah afiliasi menjadi solusi Dinas Pendidikan Kota Makassar menyikapi terbatasnya layanan pendidikan, khususnya SMP. Plh Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar Nielma Palamba mengatakan, skema tersebut rencananya akan ditetapkan pada penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun ini. 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Regrouping dan sekolah afiliasi menjadi solusi Dinas Pendidikan Kota Makassar menyikapi terbatasnya layanan pendidikan, khususnya SMP. 

Plh Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar Nielma Palamba mengatakan, skema tersebut rencananya akan ditetapkan pada penerimaan peserta didik baru (PPDB) tahun ini. 

Regrouping menjadi solusi jangka menengah terhadap minimnya jumlah SMP di Makassar

Nielma mengatakan, sasaran regrouping adalah sekolah Dasar (SD) yang jumlah siswanya tidak terlalu banyak. 

Banyak sekarang SD yang sudah kurang siswanya sementara fasilitasnya memadai dan kosong, jadi mungkin kita regrouping dulu kemudian sekolah itu kita jadikan sekolah afiliasi," ucap Nielma Palamba diwawancara di Four Points Hotel by Sheraton Makassar, Kamis (30/1/2025/.

Misalnya, SMP 8 dijadikan sekolah afiliasi di SD yang berada di kawasan atau dekat dari sekolah tersebut.

Artinya, siswa akan belajar di tempat yang berbeda tetapi statusnya terdaftar sebagai siswa SMP 8.

"Kita sudah petakan juga di SMP 3, ada berapa sekolah SD di situ yang peserta didiknya sudah kurang dan sangat-sangat representatif sehingga kita jadikan SMP afiliasi," jelasnya

"Karena membangun sekolah SMP dalam jangka waktu dekat kan tidak mungkin. Itu skema yang kita pikirkan dan tentu saya akan laporkan ke pimpinan karena juga harus minta izin ke Kementerian kalau ada sekolah afiliasi," sambungnya. 

Ia berharap, langkah ini bisa mengatasi kesenjangan jumlah sekolah dan peserta didik untuk sementara waktu. 

Makassar memiliki 315 SD sementara SMP hanya 55.

Harap Kelebihan Daya Tampung Tak Terulang

Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kota Makassar ini berharap agar tak ada lagi masalah kelebihan daya tampung di seluruh sekolah. 

Kelebihan daya tampung ini sudah terjadi pada PPDB 2024 lalu. 

Seribu lebih peserta didik terancam tak mendapatkan rapor dan ijazah karena tak terdaftar di daftar pokok pendidikan (Dapodik). 

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved