PSM Makassar
PSM Makassar Benahi Antisipasi Bola Tendangan Bebas
PSM Makassar diminta benahi antisipasi bola mati jelang lawan Persik Kediri pada pekan ke-10 Liga 1 2024/2025.
Penulis: Kaswadi Anwar | Editor: Sukmawati Ibrahim
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - PSM Makassar diminta benahi antisipasi bola mati jelang lawan Persik Kediri pada pekan ke-10 Liga 1 2024/2025.
Pasalnya, laga terakhir lawan Persebaya Surabaya pada Rabu (23/10/2024), PSM Makassar kebobolan lewat tendangan bebas.
Eksekusi gelandang Persebaya, Mohammed Rashid tak mampu dihalau oleh Hilman Syah sehingga berujung gol.
Sementara calon lawan mendatang, Persik Kediri memiliki pemain dengan eksekutor bola mati yang bagus.
Yakni Ze Valente dan Rohid Chand.
Tendangan bebas keduanya sangat akurat dan bisa merepotkan PSM Makassar.
Duel PSM Makassar vs Persik akan digelar di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur, Senin (4/11/2024) pukul 11.00 Wita.
"Ada kelemahan PSM Makassar dalam bola free kick," ungkap Pengamat Sepak Bola, Syamsuddin Umar saat dihubungi Tribun-Timur.com, Jumat (25/10/2024).
Baca juga: Libur 2 Hari Pasca Lawan Persebaya, PSM Makassar Siapkan Strategi Baru
Dia menyebut, kiper harus memiliki kepercayaan diri dalam antisipasi tendangan bebas.
Termasuk, memberi instruksi dalam membuat pagar betis. Sebab, set piece sekarang sangat menarik karena macam-macam gaya untuk menendang bola.
Ditambah akurasi tembakan cukup tinggi untuk menjadi gol.
"Makanya di pagar betis ada yang tidur di bawah, kadang bola dari samping, makanya penjaga gawang tentukan pemain tentukan pagar betis dan berapa pemain diminta," tutur eks Asisten Timnas Indonesia ini.
Di lain sisi, Syamsuddin Umar melihat PSM Makassar punya dua kelebihan, yakni skema bola mati dan pertahanan yang solid
Ia mengatakan, tim Juku Eja mendesain dengan baik bola mati, baik dari tendangan sudut dan tendangan bebas.
Yuran Fernandes menjadi sasaran bola-bola mati karena memiliki postur badan yang tinggi sehingga mampu menang duel bola udara.
Penjualan Jersey PSM 2025/2026 Melejit di Pekan Pertama, Lampaui Musim Lalu |
![]() |
---|
Ahmad Amiruddin Utak-atik Starting PSM Makassar Jelang Bersua Arema FC |
![]() |
---|
Pelatih Baru PSM Masih Misterius, Klub Konsisten Pilih Juru Taktik Eropa |
![]() |
---|
Bocoran Terbaru Calon Pelatih PSM Makassar Pengganti Tavares |
![]() |
---|
9 Pemain PSM Makassar Absen Latihan Jelang Hadapi Arema FC |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.