Toyota All New Hilux Rangga Meluncur di Makassar, Targetkan 10 Ribu Pengunjung di Pesta Rangga
Mobil ini diharapkan menjadi solusi mobilitas serbaguna yang tangguh untuk berbagai kebutuhan bisnis di Indonesia, khususnya di Sulawesi Selatan.
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR – PT Toyota Astra Motor (TAM) bersama Kalla Toyota resmi meluncurkan Toyota All New Hilux Rangga di Kota Makassar melalui event Pesta Rangga yang digelar di Atrium Mal Ratu Indah (MaRI) pada Sabtu (19/10/2024).
Mobil ini diharapkan menjadi solusi mobilitas serbaguna yang tangguh untuk berbagai kebutuhan bisnis di Indonesia, khususnya di Sulawesi Selatan.
All New Hilux Rangga hadir dengan pilihan mesin bensin 2.000 cc yang lebih senyap dan mesin diesel 2.400 cc yang bertenaga serta hemat bahan bakar.
Dengan keunggulan ini, Toyota yakin mobil terbaru mereka akan diminati oleh masyarakat Sulsel dan wilayah lainnya.
Anton Jimmi Suwandy, Direktur Marketing PT Toyota Astra Motor, mengungkapkan bahwa respons terhadap All New Hilux Rangga sangat positif, dengan lebih dari 100 unit sudah diinden sebelum peluncuran resmi.
"Kami berharap produk ini bisa memperkuat layanan mobilitas di Indonesia dan menjadi nomor satu di segmennya," tambah Anton.
Selain peluncuran resmi, Pesta Rangga juga menawarkan berbagai program menarik, termasuk promo DP mulai 10 persen dan cicilan ringan mulai Rp3 jutaan melalui program Smart Upgrade.
Pengunjung juga dapat merasakan langsung performa mobil ini melalui sesi test drive.
Event ini diharapkan menarik 10 ribu pengunjung selama periode 17 hingga 27 Oktober 2024.
Selain berbagai promo, pelanggan juga berkesempatan mendapatkan hadiah spesial, termasuk doorprize dalam rangka HUT ke-72 Kalla.
Sosok Sulhardianto Penggugat Rp800 M Polda Sulsel, Kemarin Berapi-api, Kini Cabut Laporan |
![]() |
---|
2 Mayat Ditemukan Tergantung di Tamalanrea Makassar dalam 3 Hari |
![]() |
---|
170 Mahasiswa STIEM Bongaya Makassar Belajar Etika Berlalu Lintas |
![]() |
---|
Wali Kota Munafri Tinjau Pabrik Es Pertama di Kepulauan, Siap Beroperasi Bulan Depan |
![]() |
---|
Tak Ada Sanksi Tambahan, Alex Tanque hanya Absen 1 Laga Bela PSM Makassar |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.