Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Pilgub Bali 2024

Peluang Wayan Koster - Giri Prasta Paket di Pilgub Bali 2024, Pengamat Sebut Belum Pasti

Pengamat politik dari Universitas Pendidikan Nasional (Undiknas), I Nyoman Subanda mengatakan saat ini semuanya masih belum pasti.

Editor: Ansar
TribunBali
Nyoman Giri Prasta mendampingi I Wayan Koster saat memberikan hibahkan tanah untuk Desa Adat Ambengan dan Ayunan pada Rabu 10 Mei 2023 kemarin. 

TRIBUN-TIMUR.COM -  Beredar foto Wayan Koster - I Nyoman Giri Prasta dalam acara Pendidikan Kader Pratama dan Pemahaman Politik PDI Perjuangan beberapa waktu lalu.

Wayan Koster dan Giri Prasta pun santer dikabarkan bakal berpasangan di Pemilihan Gubernur Bali.

Wayan Koster adalah mantan Gubernur Bali dan Giri Prasta Bupati Badung.

Dalam foto, terlihat Koster dan Giri tersenyum manis dengan pose salam metal.

Keberadaan foto ini disebut-sebut sebagai sinyal jika mereka akan bersatu.

Lalu bagaimana peluang kemenangan jika Koster dan Giri berpasangan dalam perhelatan Pilgub Bali?

Pengamat politik dari Universitas Pendidikan Nasional (Undiknas), I Nyoman Subanda mengatakan saat ini semuanya masih belum pasti.

Dan semua pihak juga belum tahu apakah keduanya akan benar-benar berpasangan.

“Tapi saya sempat diskusi dengan Pak Koster, ada kemungkinan seperti itu karena itu yang paling memungkinkan,” kata Nyoman Subanda saat dihubungi Selasa 23 Juli 2024.

Meskipun sebelumnya sempat menyebut akan tetap berpasangan Cok Ace, namun akhir-akhir ini Koster condong memilih Giri Prasta.

 Dan menurutnya, peluang untuk menang jika Koster-Giri berpasangan sangat tinggi.

“Saya pikir peluang (menang) sangat tinggi pertama incumbent, kemudian Pak Koster juga lumayan, dia masih punya basis massa, representatif, dari incumbent tentu di birokrasi sudah dikenal,” katanya.

Sementara Giri Prasta menurutnya saat ini juga sangat populer dengan manuver bantuan sosialnya.

Tak hanya menggelontorkan bantuan untuk Badung namun juga ke luar Badung.

“Saya kira akhir-akhir ini (Giri Prasta) banyak direspon positif masyarakat,” katanya.

Sumber: Tribun Bali
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved