PSM Makassar
Bernardo Tavares: Striker PSM Makassar Bisa Jadi Kiper
Saat ini PSM Makassar memiliki tiga pemain asing berposisi striker yakni Adilson Silva, Nermin Haljeta dan terbaru Tito Okello.
"Kita lihat saja dia (Tito Okello) baru tiba juga dalam tim. Dia melakukan perjalanan jauh dan tentu saja fisiknya kelelahan," ungkap Bernardo Tavares saat konferensi pers jelang laga Persis Solo vs PSM Makassar, Minggu (21/7/2024).
Namun, pelatih berusia 44 tahun itu akan melihat kondisi Tito Okello di sesi latihan terakhir.
Kalau pun dinilai bisa bermain, Bernardo Tavares akan memberikan kesempatan kepada Tito Okello hanya beberapa menit.
"Masih ada satu latihan lagi. Kita lihat saja nanti di pertandingan, apakah saya akan memberikan beberapa menit kepada dia," sebutnya.
Kehadiran Tito Okello membuat lini serang PSM Makassar diperkuat enam pemain.
Tiga pemain asing, Tito Okello, Nermin Haljeta dan Adilson Silva.
Tiga lainnya merupakan striker muda, Ricky Pratama, Andy Harjito dan Muhammad Arham Darmawan.(kas)
| Tomas Trucha Pimpin Latihan Perdana PSM Makassar, Tingkatkan Taktik dan Teknik Pemain |
|
|---|
| Total Football Diterapkan di PSM Makassar, Tomas Trucha: Saya Tidak Suka Main Bertahan! |
|
|---|
| Tinggalkan Taktik Counter Attack, Tomas Trucha Ingin PSM Makassar Bermain Agresif |
|
|---|
| Tomas Trucha Tak Dampingi PSM Makassar Lawan Madura United |
|
|---|
| Tomas Trucha: Makassar Ini Kota Petarung |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/Headline-rubrik-PSM-Makassar-koran-Tribun-Timur-edisi-Senin-22-Juli-2024.jpg)