Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Kebakaran di Makassar

Kronologi Kebakaran di Citraland Tallasa City Makassar, Tak Ada Korban Jiwa

Adapun petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi sekitar pukul 09.22 Wita, setelah menerima laporan dari warga sekitar. 

|
Penulis: Erlan Saputra | Editor: Saldy Irawan
TRIBUN-TIMUR.COM/ERLAN SAPUTRA
Penampakan kebakaran rumah para tukang di kawasan perumahan Citraland Tallasa City, Tamalanrea, Makassar, Senin (20/5/2024) pagi.   

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Sebuah kebakaran melanda kawasan perumahan Citraland Tallasa City, Tamalanrea, Makassar, Senin (20/5/2024) pagi.

Kebakaran yang menghanguskan rumah para tukang bangunan terjadi sekitar pukul 09.18 WITA.

Obyek kejadian mencakup luas sekitar 1000 meter persegi.

Adapun petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi sekitar pukul 09.22 Wita, setelah menerima laporan dari warga sekitar. 

Sementara itu, api berhasil dipadamkan petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) pada pukul 12.09 Wita.

Meski upaya pemadaman dilakukan dengan cepat, api telah menghanguskan seluruh bangunan.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. 

Danru V Pleton 5 Damkar Kota Makassar, Rusli Azis mencatatkan, damkar menerjunkan 6 armada untuk memadamkan api 

"3 Armada BTP, 2 Armada Kima, dan satu Armada Ujunh Tanah," kata Rusli Azis kepada Tribun-Timur.

Dalam insiden tersebut, Rusli Azis memastikan tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. 

Terkait kerugian material, pihak pemadam kebakaran belum dapat memastikan jumlah kerugian material akibat kebakaran ini.

Di samping itu, belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran tersebut.

Dalam video yang beredar di media sosial (medsos) Instagram, tampak api dengan cepat menghanguskan rumah-rumah tersebut. 

Api dengan cepat menyebar karena rumah-rumah tersebut terbuat dari kayu, yang merupakan material mudah terbakar.(*)

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved