Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Piala Asia U23

Kabag Umum DPRD Wajo Prediksi Indonesia Tumbangkan Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Kepala Bagian Umum DPRD Kabupaten Wajo, Andi Gusti Sam membeberkan prediksi Rizki Ridho dkk menjaga asa melaju ke Partai puncak.

zoom-inlihat foto Kabag Umum DPRD Wajo Prediksi Indonesia Tumbangkan Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024
Tribun-timur.com
Kabag Umum DPRD Wajo Andi Gusti Sam

TRITUNWAJO.COM, SENGKANG - Timnas Indonesia U23 akan melawan Timnas Uzbekistan U23 dalam Semifinal AFC Cup 2024 seusai pulangkan Korea Selatan di babak perempat final.

Laga tersebut bakal berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Senin (29/4/2024) pukul 21.00 WIB.

Kepala Bagian Umum DPRD Kabupaten Wajo, Andi Gusti Sam membeberkan prediksi Rizki Ridho dkk menjaga asa melaju ke Partai puncak.

Apalagi, komposisi pemain Indonesia saat ini berada di atas angin.

"Kalau kita lihat sejauh ini kekompakan antar pemain Timnas Indonesia U23 semakin solid dan menyatu," ujar Andi Gusti saat kepada Tribun-Timur.com, Senin (29/4/2024).

Bagaimana tidak, tiga raksasa Asia berhasil ditaklukkan tim Garuda Muda di bawah asuhan Shin Tae-yong.

"Australia, Yordania hingga Korea Selatan kan langganan semua di AFC. Tapi dengan semangat dan kerja keras serta doa kita semua, alhamdulillah bisa berada di titik ini," tuturnya.

Olehnya itu, AGS sapannya mengaku Indonesia mampu mengalahkan Uzbekistan. "Kalau untuk skornya Indonesia menang 2-1," jelasnya.

Lokasi Nobar Indonesia vs Uzbekistan di Wajo

Sejumlah lokasi Nonton Bareng (Nobar) bermunculan jelang laga semifinal Piala Asia U-23 2024.

Salah satunya di Polres Wajo, Jl Rusa, Sengkang, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Dimana, Tim Nasional Indonesia U-23 akan berhadapan dengan Uzbekistan U-23 dan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, pada Senin (29/4/2024).

Acara Nobar ini diinisiasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wajo, Polres Wajo, Kodim 1406, Kejaksaan Negeri, serta DPRD Wajo.

Kapolres Wajo, AKBP Fatchur Rachman mengatakan Nobar semifinal Piala Asia U-23 adalah bentuk dukungan dan doa terhadap timnas Indonesia yang lolos sampai semifinal.

"Tentu menjadi bentuk dukungan dan doa kepada Timnas kita yang lolos sampai semifinal Piala Asia U-23, semoga bisa meraih kemenangan menuju final," ujarnya kepada Tribun-Timur.com, Minggu (28/4/2024).

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved