Profil Sandra Dewi Istri Harvey Moeis Tersangka Korupsi Timah, Dulu Puji Suami Kini Beda
Harvey Moeis terjerat kasus korupsi tata niaga komoditas timah Izin Usaha Pertambangan (IUP) pada PT Timah di Bangka Belitung tahun 2015-2022.
Lalu Sandra mengikuti Fun Fearless Female Majalah Cosmopolitan dan terpilih menjadi runner up di tahun 2006
Sandra Dewi kemudian mengikuti casting dan berhasil memperoleh peran sebagai Lila dalam film 'Quickie Express' pada 2007.
Berkat film tersebut, Sandra berhasil memperoleh penghargaan Pendatang Baru Terbaik di Indonesia Movie Awards 2008.
Selain bermain film, ia juga pernah membintangi beberapa judul sinetron di antaranya 'Cinta Indah' dan 'Bawang Merah Bawang Putih'.
Memulai karier sebagai bintang iklan dan sinetron, kini Sandra Dewi juga menekuni bisnis hingga kuliner sampai fashion.
Bongkar Perlakuan Manis Harvey Moeis
Rumah tangga Sandra Dewi dan Harvey Moeis selalu terlihat harmonis dan jarang diterpa gosip miring.
Namun tiba-tiba Sandra menjadi sorotan karena kehidupan rumah tangganya.
Dikutip dari TribunJabar, semua bermula dari Sandra Dewi melakukan Q&A di Instagram.
Sandra menjawab beberapa pertanyaan netizen yang menanyakan soal kehidupan rumah tangganya bersama Harvey.
Ia pun memberikan jawaban jujur tentang sosok sang suami yang menerima dia apa adanya.
Dalam salah satu pertanyaan yang dijawab oleh Sandra Dewi adalah tentang sikap Harvey Moeis padanya.
"Kalau suami secuek Pak HM, apa cici merasa kurang disayang," tanya salah satu followersnya.
Sandra Dewi dan Harvey Moeis. (Kolase Tribunnews/ Instagram @sandradewi88)
Menjawab pertanyaan tersebut, Sandra Dewi mengungkapkan bahwa dirinya selalu merasa disayang oleh sang suami.
Sandra juga menyebut Harvey bukan cuek namun sulit untuk berkata manis.
"Sebenernya Pak HM bukannya cuek, tapi nggak bisa bermulut manis alias pujangga, saya sangat merasa disayang kok," tulis Sandra Dewi.
Lebih lanjut, Sandra membeberkan alasan ia merasa disayang sang suami.
Dibalik sikap cuek sang suami, rupanya Harvey Moeis selalu melakukan dan menurut hal yang ia inginkan.
Terlebih lagi Harvey tak pernah menuntut apapun dari Sandra Dewi.
"Karena dia sering beliin saya makanan yang saya suka, selalu kupasin jeruk, kupasin kepiting,ikan dan semuanya."
"Dan satu hal, suami saya tidak pernah menuntut apapun dari saya," tulis Sandra lagi. (*)
Sepak Terjang Marcella Santoso Pemodal Buzzer MAM, Pembela Harvey Moeis Terdakwa Korupsi Timah |
![]() |
---|
Ingat Eko Aryanto Hakim Vonis Ringan Harvey Moeis? Kini Tinggalkan PN Jakarta Pusat |
![]() |
---|
Deretan Aset Harvey Moeis Disita Imbas Korupsi, Ada Mobil Rp14 M, Tanah Sandra Dewi Ikut Dirampas |
![]() |
---|
Jika Harvey Moeis tak Bayar Rp420 M Uang Pengganti, Hukuman Ditambah 10 Tahun |
![]() |
---|
Mahfud MD: Tiga Hakim Tertawa saat Vonis Harvey Moeis Buat Sakit Hati Masyarakat |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.