Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

PSM Makassar

PSM Makassar vs PSS Sleman, Adu Taktik Pelatih Berlabel Juara Maldives

Adu taktik antara pelatih berlabel juara Maldives akan tersaji di pertandingan PSM Makassar kontra PSS Sleman.

Penulis: M Yaumil | Editor: Hasriyani Latif
KOLASE FOTO TRIBUN TIMUR
Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares (kanan) dan Pelatih PSS Sleman Risto Vidakovic. 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Adu taktik antara pelatih berlabel juara Maldives akan tersaji di pertandingan PSM Makassar kontra PSS Sleman.

Duel pekan 28 Liga 1 akan tersaji di Stadion Batakan, Balikpapan, Jumat (8/3/2024).

Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares maupun juru taktik PSS Sleman Risto Vidakovic pernah meraih juara di Liga 1 Maldives atau Maladewa.

Maladewa adalah negara kepulauan yang terletak di Asia Selatan.

Bernardo Tavares pernah menyabet tiga gelar pada musim 2016/2017 bersama New Radiant.

Gelar Maldivian Champion, Maldivian Cup Winner, dan Maldivian President Cup Winner.

Tiga gelar itu didapatkan dalam satu musim.

Tavares akan beradu taktik dengan pelatih mentreng Risto Vidakovic.

Nama besar Risto, tidak menyurutkan target Tavares untuk mendapatkan poin penuh.

Bermain di kandang sendiri memberikan energi lebih kepada pelatih asal Portugal ini.

Pelatih 43 tahun itu, memang dihadapkan pada situasi sulit timnya.

Arsitek PSM ini punya kejelian dalam meramu tim yang serba kekurangan.

Seperti musim lalu, dengan segenap pemain muda mampu membawa Juku Eja keluar sebagai juara.

Baca juga: PSM Makassar vs PSS Sleman: Duel Sengit Yuran Fernandes dan Ajak Riak

Tavares mengkombinasikan antara pemain berpengalaman dengan pemain muda.

Pemain muda yang energik bisa menyokong performa tim.

Pasalnya pakem formasi Tavares 5-3-2 membutuhkan kecepatan dan fisik yang stabil.

Skema itu dipadukan dengan pressing ketat yang diterapkan Tavares setiap pertandingan.

Hal itu membuat PSM Makassar sebagai tim dengan pertahanan terbaik kedua di Liga 1 Indonesia.

Dari segi serangan, Tavares memang mengandalkan counter attack cepat.

Tapi belakangan pola penguasaan bola tinggi mulai diterapkan M Arfan cs.

Selain itu variasi switch ball cepat juga diperagakan dalam tiga laga terakhir Juku Eja.

Ini adalah upaya Tavares dalam membongkar pertahanan lawannya.

Baca juga: Jelang Laga, PSM Makassar Dilanda Cedera, PSS Sleman Tanpa Bustos

Tidak hanya itu, juru taktik Pasukan Ramang ini juga memanfaatkan set piece dalam mencari peluang.

Pemain asing skuat Ramang punya postur cukup mumpuni.

Skema bola mati juga bisa menjadi cara untuk membuat peluang.

Sedangkan Risto Vidakovic juga pernah menjuarai Maldivian Champion.

Kemudian ada empat prestasi yang ditorehkan bersama tim asal Filipina Ceres Negros Fc.

Risto mempunyai pakem formasi 4-2-3-1 atau 4-4-2 double 6, secara umum pelatih ini memakai empat pemain belakang.

Setiap laga mantan asisten pelatih Serbia ini bisa memvariasikan formasi tersebut.

Pelatih satu ini mempunyai jam terbang cukup tinggi.

Salah satunya mendampingi Serbia di babak kualifikasi Euro 2008.

Raihan Risto tersebut nyatanya belum bisa mengangkat performa PSS Sleman.

Dalam lima laga terakhir, Super Elja hanya menang satu kali lalu kalah serta seri dua kali.

Hokky Caraka cs berada di zona berbahaya.

Risto dituntut untuk mengamankan posisi PSS Sleman agar terhindar dari degradasi.

Dengan skema 4-2-3-1, Risto mengandalkan kekuatan di lini tengah.

Kecepatan dari sisi sayap dari Kamsoba dan Ricky Cawor.

Risto memperagakan permainan serangan balik cepat.

Striker PSM Makassar, Adilson Silva saat melewati bek PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta pada Minggu (3/9/2023). PSM Makassar lawan PSS Sleman berakhir dengan skor 1-1.
Striker PSM Makassar, Adilson Silva saat melewati bek PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta pada Minggu (3/9/2023). PSM Makassar lawan PSS Sleman berakhir dengan skor 1-1. (PSM)

Bertumpu pada lini tengah yang mampu mengalirkan bola dengan efektif di lini belakang lawan.

Secara umum skemanya hampir sama dengan milik Bernardo Tavares.

Akan tetapi tipikal pemain yang kemudian membedakan.

Patut dinantikan skema dua pelatih ini yang mengandalkan serangan balik cepat.

PSM Butuh Support

Pengamat Sepak Bola, Imran Amirullah menilai dalam pertandingan pemain bisa saja buat kesalahan.

Apa yang terjadi di laga terakhir ditengarai beberapa faktor.

Pertama persoalan mental pemain.

Kemudian masalah miss komunikasi antara kiper dan pemain belakang.

Selanjutnya tekanan bermain di kandang lawan.

Tapi Imran melihat di luar kesalahan itu, Ardiansyah tampil cukup bagus.

Melakukan satu save penting dan mampu memotong serangan lawan.

Dia bilang, dalam kondisi seperti ini kiper muda Pasukan Ramang itu harus di support.

Baca juga: Diungkap Robert Alberts Talenta Kurnia Meiga Ditemukan Legenda Penjaga Gawang PSM Makassar

“Support penjaga gawang ini beberapa penyelamatan juga bisa diantisipasi,” katanya kepada tribun timur, Rabu (6/3/2024).

“Kalau kita bicara kekalahan kemarin ada beberapa faktor yang bisa menyebabkan penjaga gawang buat blunder, artinya kiper keluar kurang fokus ambil keputusan, ada tekanan, dan tidak ada komunikasi,” ujar Imran.

Statistik Formasi Kedua Pelatih

  • Bernardo Tavares

Pekan 27 / 3-5-2

Pekan 26 / 5-3-2

Pekan 25 / 3-5-2

Pekan 24 / 3-5-2

  • Risto Vidakovic

Pekan 27 / 4-4-2 double 6

Pekan 26 / 4-3-3 defending

Pekan 25 / 4-4-2 double 6

Pekan 24 / 4-3-3 defending.(*)

Laporan Kontributor Tribun-Timur.com, M Yaumil

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved