Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

PSM Makassar

Lini Belakang Bali United Komplit, PSM Makassar Krisis Kiper

Selain itu, Jajang Mulyana juga demikian sudah lepas dari sanksi kartu kuning.

Penulis: M Yaumil | Editor: Saldy Irawan
Kolase Tribun-Timur.com
Kiper PSM Makassar Raka Octa dan Ardiansyah saat latihan di Lapangan Kalegowa, Kabupaten Gowa. 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Bek Bali United sudah komplit saat menghadapi PSM Makassar di Stadion Batakan, Balikpapan, Sabtu (24/2/2024) mendatang.

Pasalnya dua bek jangkarnya sudah bisa dimainkan.

Elias Dolah yang absen pada pekan 24 lalu kini sudah bisa tampil.

Elias Dolah terkena akumulasi kartu sehingga absen saat timnya melawan Persik Kediri.

Selain itu, Jajang Mulyana juga demikian sudah lepas dari sanksi kartu kuning.

Sehingga saat bertemu PSM Makassar, kedua pemain tersebut bisa dimainkan.

Kembalinya Elias Dolah mensolidkan pertahanan Serdadu Tridatu.

Ini menjadi tantangan bagi PSM Makassar.

Sementara kondisi berbeda dialami tim besutan Bernardo Tavares.

Juku Eja mengalami krisis penjaga gawang.

Kiper utama Reza Arya mengalami benturan saat sesi latihan di Stadion Kalegowa, Kab. Gowa, Senin (19/2/2024) kemarin.

Reza Arya benturan diudara saat perebutan bola dengan Ricky Pratama.

Alhasil dua pemain itu terjatuh.

Akibat dari benturan ini bagian pelipis pria asal Parepare itu luka.

Sehingga pada sesi latihan kemarin, Reza pulang lebih cepat.

Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved