Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Mobil Ketua PDIP Ditembak

Ketua DPC PDIP Kota Parepare Ungkap Fakta Baru soal Dugaan Mobilnya Ditembak OTK

Mobil Ketua DPC PDIP Kota Parepare Mustafa Andi Mappangara yang terparkir di depan RS Hasri Ainun Habibie diduga ditembaki OTK Sabtu (13/1/2024) malam

Penulis: Darullah | Editor: Sakinah Sudin
Kolase Tribun-timur.com
Mobil Ketua DPC PDIP Kota Parepare,  Mustafa Andi Mappangara (kiri) dan kader PAN Bantaeng, Jabal (kanan) diduga ditembaki Orang Tak Dikenal (OTK), Sabtu (13/1/2024) malam. 

TRIBUNPAREPARE.COM, PAREPARE - Ketua DPC PDIP Kota Parepare, Mustafa Andi Mappangara, mengungkap fakta baru terkait dugaan mobilnya ditembaki Orang Tak Dikenal (OTK).

Diketahui, mobil Mustafa Andi Mappangara yang terparkir di depan RS Hasri Ainun Habibie diduga ditembaki OTK Sabtu (13/1/2024) malam.

Mustafa Andi Mappangara mengungkap tidak mendengar suara tembakan di lokasi kejadian lantaran dirinya di lantai 6.

"Saya tidak dengar apa-apa, karena saya ada di atas lantai 6 RS Hasri Ainun Habibie pada saat kaca mobil rusak diduga tertembak," kata Mustafa, Minggu (14/1/2024).

"Karena saya juga kaget, pas turun di mobil tiba-tiba kaca mobil rusak menyerupai bekas tembakan," imbuhnya.

Mustafa menambahkan, tidak ada juga saksi pada peristiwa tersebut.

"Karena pada saat itu lagi ramai juga orang lalu lalang di situ," jelasnya.

Mustafa memaparkan ada kerusakan di kaca mobilnya, seperti bekas peluru, di sebelah kiri atas.

Meski demikian, lanjut dia, tidak ada barang bukti proyektil.

"Dan semalam ada juga dari Polsek Bacukiki yang datang di TKP untuk memeriksa itu mobil," kata Mustafa.

"Kasus ini juga telah ditangani oleh pihak yang berwajib," ujarnya.

Mobil pendukung Prabowo ditembak

Sebelumnya, mobil pendukung calon presiden nomor urut dua Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka ditembak orang tak dikenal di Kabupaten Bantaeng.

Kabar kurang baik datang dari kader Partai Amanat Nasional (PAN) Bantaeng, beredar setelah pengancam tembak Anies Baswedan ditangkap polisi.

Kader PAN yang mengaku mobilnya ditembak tersebut adalah Jabal Nur.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved