Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

PSM Makassar

Sudah 'Dicoret' Skuad Juku Eja, Mengapa Everton Masih Bela PSM Makassar Lawan Hougang United?

Pertandingan melawan Hougang United di Stadion Jalan Besar, Singapura, Everton Nascimento ikut membela PSM Makassar.

Editor: Sudirman
Official PSM Makassar
Everton Nascimento mewakili pemain PSM Makassar saat jumpa pers usai laga kontra Hougang United pada matchday 4 Grup H AFC Cup 2023/2024, Kamis (9/11/2023) malam. Everton salah satu pemain asing dicoret PSM Makassar. 

Namun, untuk AFC Cup ini, namanya masih ada.

Untuk melakukan penggantian pemain, PSM Makassar bisa melakukannya jika dinyatakan lolos dari babak penyisihan grup.

Tulisan Perpisahan Everton

Dua legiun asing PSM Makassar, Everton Nascimento dan Kike Linares harus berpisah dengan PSM Makassar.

Everton dan Kike sepertinya tak masuk dalam skema sang pelatih, Bernardo Tavares di putaran kedua.

Baca juga: PSM Makassar Comeback 1-3 Vs Hougang United, Bernardo Tavares : Kemenangan Tandang Paling Fantastis

Skuad PSM Makassar saat ini memang diisi 8 pemain asing. 6 pemain asing (bebas) dan dua pemain asing (ASEAN). 

Jumlah ini melebihi kuota pemain asing ditentukan di regulasi Liga 1 2023-2024. Yakni, hanya 5 pemain asing (bebas) plus 1 pemain asing (ASEAN).

Kehadiran Victor Mansaray sebagai striker anyar membuat posisi Everton tergeser. 

Hal ini tak lepas performa kurang bagus striker asal Brazil ini di musim keduanya.

Dari 18 main di dua kompetisi, hanya membukukan 2 gol dan 4 assist.

Laga PSM Makassar vs Persija Jakarta di pekan 18 di Stadion BJ Habibie, Parepare, Jumat (3/10/2023) akan menjadi perpisahan bagi Everton di Liga 1.

Hal ini dikuatkan dengan pemain nomor punggung 10 ini menulis unggahan perpisahan di akun instagram pribadinya @vetonascimento, Kamis (2/11/2023) malam.

Everton memosting video pendek foto dirinya berkostum PSM Makassar dengan latar bendera PSM Makassar dan jadwal pertandingan lawan Persija. Disertai keterangan tertulis.

“Enjoying the last moments with this shirt to the fullest ready for tomorrow (menikmati saat-saat terakhir dengan baju ini sepenuhnya. Siap untuk besok (hari ini),” tulisnya.

Datangnya Victor Mansaray sebagai striker baru PSM Makassar membuat posisi Everton Nascimento dan Adilson Silva tak aman.

Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved