PDIP dan Koalisi Perubahan Mau Dominasi Sulsel, Gerindra Sebut Sulsel Kandang Prabowo
Sekretaris Gerindra Sulsel Darmawangsyah Muin mengatakan, tentunya setiap koalisi memiliki rencana masing-masing.
Penulis: Renaldi Cahyadi | Editor: Saldy Irawan
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Gerindra Sulsel tak mau tinggal diam jika pasangan calon dari Anies-Cak Imin, serta Ganjar-Mahfud ingin mendominasi Sulsel.
Bahkan, Gerindra Sulsel sudah jauh-jauh hari mengantisipasi jika saja mereka ingin menggusur dominasi Prabowo di Sulsel.
Sekretaris Gerindra Sulsel Darmawangsyah Muin mengatakan, tentunya setiap koalisi memiliki rencana masing-masing.
"Itukan rencana pihak sebelah, jadi semua punya rencana, semua punya keinginan, dan masing-masing memiliki strategi," katanya saat dihubungi, Rabu (18/10/23).
Sudah sangat wajar, Kata Wakil Ketua DPRD Sulsel ini, jika dua pasangan tersebut ingin menggusur Prabowo di Kandang mereka sendiri.
"Jadi sebuah hal yang wajar mereka punya cita-cita seperti itu," ujarnya.
"Tetapi tentu di Sulsel sebagai kandang dari Pak Prabowo yang dimana kita akan mempertahankan itu secara signifikan," tambah Darmawangsyah.
Ia tak ingin tinggal diam, jika dari PDI-P, dan anggota dari Koalisi Perubahan mau mendominasi Sulsel.
"Kami tidak akan tinggal diam melihat mereka menggarap Sulsel, kan kemenangan mereka belum terlihat," ungkapnya.
Apalagi kata Darmawangsyah, strategi demi memenangkan Prabowo sudah dilakukannya jauh-jauh hari sebelum penetapannya sebagai Calon Presiden.
"Intinya, kami akan bekerja lebih keras dari pemilu 2019 lalu," jelasnya.
Lebih jauh, Darmawangsyah juga menegaskan, tak lama lagi Koalisi Indonesia Maju akan segera mengumumkan calon wakil dari Prabowo Subianto
"Pokoknya kita didaerah siapapun nama yang ditunjuk pak Prabowo kita tancap gas," kata dia(*)
BPJS: Dipukul Aparat Saat Meliput, Jurnalis Dapat Asuransi |
![]() |
---|
Sosok Hardiansyah Muliang Target Medali Emas di SEA Games Thailand 2025 |
![]() |
---|
PSM Makassar Bidik Kemenangan Perdana, Persija Jadi Ujian di Parepare |
![]() |
---|
Momentum Bahagia Sosialisasi Kredit Perumahaan APERSI, Maruarar Sirait Sampai Terharu |
![]() |
---|
Masyarakat Pesisir Jaga Laut untuk Kedaulatan Pangan dan Ekonomi |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.