Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

WNA Pukul Warga Bali

VIRAL! WNA Pukul Warga di Bali, Heboh di Media Sosial Dapat Reaksi Polisi

Bahkan, aksi brutal WNA ini mencapai puncaknya saat dia mencekik leher korban dan memukulnya, sambil mendorongnya ke dinding.

Editor: Saldy Irawan
DOK PRIBADI
Instagram: Tangkapan layar soal WNA di Bali yang berkelahi dengan warga lokal 

TRIBUN-TIMUR.COM - Sebuah video yang menampilkan seorang warga negara asing (WNA) memukul seorang warga di Bali menjadi viral di media sosial setelah diunggah oleh akun Instagram @niluhdjelantik pada Jumat (7/9/2023).

Video ini memperlihatkan insiden kontroversial di mana WNA berbadan besar mengenakan kaos oranye terlibat dalam pertengkaran fisik dengan seorang warga lokal.

Bahkan, aksi brutal WNA ini mencapai puncaknya saat dia mencekik leher korban dan memukulnya, sambil mendorongnya ke dinding.

Unggahan tersebut mendapat perhatian besar dari netizen, dengan lebih dari 349.000 kali penonton dan lebih dari 3.100 komentar pada Jumat (8/9/2023).

Akun yang mengunggah video ini juga mengungkapkan ketidakpuasan terhadap perilaku WNA tersebut dan mengajak masyarakat untuk mendukung pengaduan mereka dengan menggunakan tagar #laporniluh.

Namun, bagaimana kronologinya?

Baca juga: Mencekam! Detik-detik Rumah Panggung Milik Janda di Wajo Roboh saat Pemiliknya Pergi Salat

Kapolsek Kuta Selatan, Kompol Nyoman Karang Adiputra, memberikan penjelasan terkait insiden tersebut.

Kejadian ini terjadi di Jalan Raya Uluwatu Jimbaran Nomor 9.A, Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali, pada hari Selasa, 27 Juni 2023, pukul 21.47 Wita.

Kompol Nyoman Karang menyatakan bahwa warga telah melaporkan dugaan penganiayaan ini ke kantor polisi, dan pihak kepolisian telah mengambil langkah-langkah untuk menindaklanjuti laporan tersebut.

Baca juga: Harmoni Akademik dan Budaya, Empat Perguruan Tinggi Malaysia Ikuti MACCA IV Unismuh Makassar

Visum juga telah dilakukan terhadap pelapor, berinisial GBS, sebagai bagian dari penyelidikan. Upaya pengejaran terhadap terlapor WNA yang terlihat dalam video viral tersebut juga tengah dilakukan oleh pihak kepolisian.

Kasus ini menjadi perhatian masyarakat luas dan menunjukkan pentingnya respons cepat dari penegak hukum untuk menangani insiden kekerasan dan melindungi warga lokal dari tindakan yang merugikan.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved