Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

PSM Makassar

Prediksi PSM Makassar vs Dewa United : Ambisi Juku Eja Pertahankan Keangkeran Stadion BJ Habibie

Musim lalu PSM Makassar tak terkalahkan di Stadion BJ Habibie termasuk menekuk Dewa United pada Liga 1 2022/2023.

Penulis: M Yaumil | Editor: Alfian
TRIBUN-TIMUR.COM
Prediksi PSM Makassar vs Dewa United pada laga pekan kedua Liga 1 2023/2024 yang berlangsung di Stadion BJ Habibie Parepare, Sabtu (8/7/2023). 

Untuk itu, target tiga poin dikandang sendiri harga mati.

Laga kandang ini bisa menjadi panggung buat para pemain baru khsusnya Adilson Silva.

Ketajaman Adilson Silva belum nampak di beberapa laga pra musim.

Sehingga partai ini bisa menaikkan mental pemain dan menunjukkan 100 persen kemampunannya.

Sementara di pihak lawan datang dengan mental yang cukup percaya diri.

Pasalnya di laga pembuka Dewa berhasil menundukka tuan rumah Arema Fc 1-0.

Hal ini menjadi motivasi skuad Jan Olde untuk kembali mengamankan poin di laga away.

Selain itu duel dua pelatih asing akan tersaji di laga kali ini.

Pemain Dewa United, Agung Mannan mengatakan optimis memberikan yang terbaik untuk timnya.

Walaupun punya kenangan manis bersama PSM, dia akan tetap profesional membela timnya saat ini.

"Tapi ini tentang sepak bola, dimana saya tetap profesional untuk membela tim saya yaitu dewa United," katanya kepada Tribun timur, Kamis (6/7/2023).

"Targetnya tetap optimis untuk memberikan yang terbaik buat tim," pungkasnya.

Perbandingan Harga Skuad PSM Makassar dan Dewa United

Menghadapi Dewa United, skuad PSM Makassar berambisi meraih poin penuh pertama mereka.

Pasalnya, pada pekan pertama PSM Makassar harus puas berbagi poin dengan Persija setelah bermain imbang 1-1.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 2 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved