Tak Kuat Nanjak, Truk Bermuatan Air Mineral Kemasan Terbalik di Jl Jenderal Sudirman Parepare
Tidak ada korban jiwa pada peristiwa tersebut, hanya saja helper mobil truk tersebut alami luka ringan.
Penulis: Darullah | Editor: Saldy Irawan
TRIBUNPAREPARE.COM, PAREPARE - Truk bermuatan air mineral kemasan terbalik di Kota Parepare, Kamis (22/6/2023).
Lakalantas tunggal ter sebut tepatnya terjadi di tanjakan Jl Jenderal Sudirman, Kelurahan Bumi Harapan, Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare, Sulsel.
Truk bernomor Polis DD 8779 UN itu terbalik dikarenakan tidak kuat menanjak.
Sehingga air mineral kemasan yang dimuatnya terhambur di jalanan.
Tidak ada korban jiwa pada peristiwa tersebut, hanya saja helper mobil truk tersebut alami luka ringan.
Saat kejadian truk tersebut melaju dari arah Kabupaten Sidrap menuju Kota Makassar.
Namun saat berada di tanjakan Jl Jenderal Sudirman di kawasan Kecamatan Bacukiki Barat, truk tersebut tidak kuat menanjak dan tiba-tiba mesinnya mati hingga akhirnya mobil mundur dan terguling.
Kanit Laka, Satlantas Polres Parepare, Ipda Amiruddin mengatakan kecelakaan tersebut terjadi disebabkan pengemudi mobil truk terlambat mengoper perseneling saat berada di tanjakan Jl Jenderal Sudirman.
"Truk ini bergerak dari arah utara ke selatan, saat di pendakian pengemudi lambat mengoper perseneling sehingga mobil truk yang bermuatan berat tersebut tidak kuat mendaki," ujarnya.
"Sehingga mobil truk tersebut kehilangan kendali yang mana truk tersebut mundur dan terbalik di tengah jalan," katanya.
Ipda Amiruddin mengungkapkan, arus lalulintas di Jl Jenderal Sudirman sempat terhambat akibat kecelakaan tunggal tersebut.
Namun pihak Kepolisian yang melakukan olah TKP langsung membantu mengalihkan sebagian pengendara untuk mengambil jalur alternatif lainnya.
"Kecelakaan tersebut mengakibatkan penumpangnya alami luka-luka," bebernya.
"Kita juga telah mengintrogasi saksi yang melihat kejadian, dan mengamankan STNKnya, beserta mobil truk tersebut," tutupnya.
Sosok Amarun Agung Hamka Calon Kuat Sekda Parepare, Raih Nilai Hasil Seleksi Tertinggi |
![]() |
---|
Ketat, 24 Peserta Duta Baca Parepare 2025 Ikuti Seleksi Wawancara |
![]() |
---|
Penggunaan Strobo Dibatasi, Kasatlantas Polres Parepare: Termasuk Patwal Wali Kota |
![]() |
---|
Truk Tambang Abaikan Jam Operasional di Maros, Chaidir Syam Lapor ke Pemprov Cabut Izin Usaha |
![]() |
---|
SAKSI KATA: Detik-detik Kakek dan Cucu Tewas Terjebak Api di Parepare |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.