Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Hans Palijama Meninggal

Husain Abdullah: Hans Palijama Seorang Pendeta, Sahabat yang Penuh Toleransi

Ketua Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI) Sulawesi Selatan (Sulsel), Hans Palijama meninggal dunia pada Minggu (4/6/2023).

Penulis: Rudi Salam | Editor: Hasriyani Latif
ist
Ketua Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI) Sulawesi Selatan (Sulsel), Hans Palijama, meninggal dunia, Minggu (4/6/2023). Sebelum meninggal, Hans Palijama sempat mengisi khotbah di salah satu gereja. 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Kabar meninggalnya Hans Palijama meninggalkan duka mendalam bagi orang terdekatnya.

Husain Abdullah, misalnya, menyebut Hans sosok yang penuh dengan toleransi.

“Pak Hans seorang pendeta, sekaligus seorang sahabat yang penuh toleransi,” kata juru bicara mantan Wapres Jusuf Kalla (JK) saat dihubungi Tribun-Timur.com, Senin (5/6/2023).

Husain Abdullah menuturkan, Hans sudah seperti saudara sendiri.

“Sekalipun berbeda, tapi bersama Pak Hans, sungguh tidak ada yang membedakan kami,” tuturnya.

Dosen Hubungan Internasional (HI) Unhas ini juga mengatakan Hans merupakan sosok pendeta yang rendah hati, dan senang membantu tanpa membeda bedakan. 

“Kepergiannya di usia muda membuat kami sangat kehilangan seorang sahabat dalam kerukunan hidup, sebuah semangat yang dibutuhkan bangsa ini,” katanya.

Sebelumnya diberitakan, Ketua Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI) Sulawesi Selatan (Sulsel), Hans Palijama meninggal dunia pada Minggu (4/6/2023).

Kerabat almarhum, Lesly Allen Siahaya membenarkan kabar meninggalnya Hans Palijama.

Lesly menjelaskan, Hans Palijama meninggal di Rumah Sakit Siloam.

Sebelumnya, Hans Palijama sempat mengisi khotbah di salah satu gereja.

Saat membawakan khotbah, Hans Palijama sempat merasakan pusing. 

Namun, ia tetap melanjutkan khotbahnya itu.

Baca juga: Pembukaan MNEK Makassar Dimeriahkan Atraksi Pesawat Tempur dan Terjun Payung

Baca juga: Kabar Duka! Ketua APPI Sulsel Hans Palijama Meninggal Dunia

“Om kemarin pagi lagi khotbah di gereja lalu pusing sempat dikasih minum, lalu beliau lanjut selesaikan khotbahnya,” katanya, saat dihubungi Tribun-Timur.com.

Lesly menuturkan, berita meninggalnya Hans Palijama saat berkhotbah keliru.

Sumber: Tribun Timur
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved