Iwan Bule dan Mawardi Yahya Resmi Gabung Partai Gerindra
Mantan Ketua PSSI Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan Mawardi Yahya turut hadir dalam acara tersebut.
Penulis: Erlan Saputra | Editor: Abdul Azis Alimuddin
TRIBUN-TIMUR.COM - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto terima kunjungan jajaran petinggi Partai Gerindra beserta sayap partai di kediamannya di Jl Kertanegara 4, Jakarta Selatan, Kamis (27/4/2023).
Mantan Ketua PSSI Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan Mawardi Yahya turut hadir dalam acara tersebut.
Kehadiran mereka, bergabung dengan Partai Gerindra untuk mendukung penuh Prabowo Subianto sebagai Presiden 2024.
Iwan Bule juga mengungkap alasan dirinya bergabung karena terinspirasi dari sosok Menteri Pertahanan (Menhan) itu.
"Tentunya ini pilihan hidup saya, kenapa saya gabung parpol? karena saya ingin seperti yang disampaikan ketum pada saat pengarahan, di mana mementingkan kepentingan rakyat dan negara. Saya akan berjuang di situ, kebetulan ada di Partai Gerindra," kata Iwan Bule.
Selain itu, alasan bergabungnya ke Gerindra karena dirinya cukup kagum dengan sosok jiwa patriot yang dimiliki oleh Menhan RI itu.
"Kenapa masuk Gerindra? Saya mengagumi bapak Prabowo sebagai ketum yang berjiwa patriot, tidak pantang menyerah, kemudian pemberani, dan selalu pentingkan kepentingan rakyat daripada pribadi," katanya.(*)
Iwan Bule
Mawardi Yahya
Partai Gerindra
Prabowo Subianto
Mata Lokal Memilih
Berita Politik Tribun Timur
| Hamka B Kady Apresiasi Prabowo Anugerahkan Gelar Pahlawan Nasional kepada Soeharto |
|
|---|
| Fraksi Gerindra DPRD Sulsel Fasilitasi Dua Guru di-PTDH ke Wakil Ketua DPR RI |
|
|---|
| Wamenkes Dukung Aksi Besar PERDAMI: Ribuan Anak Sekolah Bakal Diperiksa Gangguan Refraksi |
|
|---|
| Kampus Unggulan Terpusat di Jawa, tapi SDM di Daerah Kaya Nikel dan Gas Tertinggal |
|
|---|
| KemenPU Gelontorkan Rp 2 T Bangun 9 Sekolah Rakyat di Sulsel, Makassar dan Soppeng Dapat Jatah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/Prabowo-Subianto-28042023.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.