Spesial Ramadan, Program BRI Peduli Bagikan Ribuan Paket Sembako ke Panti Asuhan dan Dhuafa
Program ini sebagai wujud Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), khususnya pada Bulan Suci Ramadan.
Penulis: Nur Fajriani D | Editor: Saldy Irawan
TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Bank BRI bersama BRI Group melalui Program BRI Peduli memberikan bantuan kepada panti asuhan hingga warga Makassar yang membutuhkan pada Jumat (14/4/2023).
Program ini sebagai wujud Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), khususnya pada Bulan Suci Ramadan.
Aksi positif tahun ini bertajuk Berbagi Bahagia Bersama BRI Group dan serentak digelar di 18 regional office se-Indonesia.
CEO BRI Regional Makassar Rahman Arif mengatakan Program Berbagi Kebahagiaan merupakan wujud eksistensi BRI dalam membangun negeri melalui berbagi sembako hingga pemberian santunan kepada sejumlah pihak bersama BRI Group.
"Kita telah menyalurkan bantuan sembako kepada delapan panti asuhan dan dua Panti Werdha yang dilaksanakan di 5 kantor cabang kami," katanya
Selain berbagi sembako ke panti asuhan, giat serupa juga dilakukan bersama PT Bank BRI, BRIlife, BRI Insurance, BRI Finance dan Danareksa membagikan sembako kepada masyarakat pra sejahtera menyasar sebanyak 1200 orang dan tersebar di tiga titik Kota Makassar.
Di antaranya Kelurahan Suangga, Kelurahan Mattoangin dan Kelurahan Wala-walaya serta menyalurkan santunan kepada 200 anak yatim piatu.(*)
| Cara Daftar KUR BRI November 2025, Angsuran Ringan dan Syarat Mudah, Lengkap Simulasi Cicilan |
|
|---|
| Hilman Syah, Kuda Terbang Penyelamat PSM Makassar di Pekan 12 BRI Super League |
|
|---|
| Tabel KUR BRI November 2025, Pinjaman Rp3 Juta Sampai Rp500 Juta Cicilan Ringan |
|
|---|
| Tabel Angsuran KUR BRI, Pinjam Rp50 Juta Lebih Mudah, Rp500 Juta Pakai Agunan |
|
|---|
| Cara Pengajuan KUR BRI 2025 Pinjaman Rp100 Juta Tanpa Agunan, Syarat Lebih Mudah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/BRI-Peduli-berikan-bantuan-korban-erupsi-gunung-semeru.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.