Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Liga 1

Cetak Hattrick ke Gawang Bali United, Matheus Pato Geser Jagoan Persib Bandung Top Skorer Liga 1

Matheus Pato tampil menggila laga Borneo FC vs Bali United pekan ke-32 Liga 1 musim 2022 / 2023.

Editor: Sudirman
Vidio.com
Matheus Pato usai mencetak gol ke gawang Borneo FC. Update Livescore Borneo FC vs Bali United sementara 1-0 pada laga pekan 32 Liga 1 2022/2023, Senin (3/4/2023) malam. 

TRIBUN-TIMUR.COM - Matheus Pato tampil menggila laga Borneo FC vs Bali United.

Laga Borneo FC vs Bali United digelar di Stadion Segiri, Senin (3/4/2023).

Matheus Pato memborong tiga gol Borneo FC hingga babak pertama berakhir.

Tiga gol Matheus Pato dicetak masing-masing menit 16, 31, dan 42.

Sementara satu gol Bali United dicetak Jean Befolo Mbarga 22.

Kini Matheus Pato menggeser striker Persib Bandung David da Silva memimpin top skorer sementara Liga 1 musim 2022 / 2023.

Matheus Pato telah mencetak 23 gol bersama Borneo FC.

Sementara David da Silva baru mencetak 21 gol bersama Persib Bandung.

Gol Matheus Pato bisa saja bertambah babak kedua melawan Bali United.

Tak hanya itu, Borneo FC masih memiliki dua laga sisa.

Yaitu melawan RANS Nusantara FC dan PSM Makassar.

Tak hanya Matheus Pato, David da Silva juga masih bisa menambah jumlah golnya di Liga 1.

Apalagi Persib Bandung masih menyisakan tiga laga sisa.

Yaitu melawan Persis Solo, Persita Tangerang, dan Persikabo 1973.

Hattrick Kedua Matheus Pato

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved