Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

PSM Makassar

PSM Makassar Ingin Cetak Rekor Baru Lawan Madura United, Nasib Persib Bandung Ditentukan Pekan ke-32

Bernardo Tavares berambisi memutus rekor negatif PSM Makassar di kandang Madura United.

Editor: Sudirman
TRIBUN-TIMUR.COM/KASWADI
Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares saat ditemui di Stadion Kalegowa, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, Senin (27/3/2023). 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Bernardo Tavares berambisi memutus rekor negatif PSM Makassar di kandang Madura United.

Laga Madura United vs PSM Makassar akan digelar di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Madura, Jawa Timur, Jumat (31/3/2023) pukul 21.30 Wita.

PSM Makassar tak pernah menang jika bermain di kandang Madura United.

Bahkan saat Madura United bermarkas di Stadion Bangkalan 2017, PSM Makassar ditaklukkan dengan skor 1 - 0.

Kemudian PSM Makassar kalah tiga gol tanpa balas di stadion yang sama di musim 2018.

Di musim 2019, Laskar Pinisi belum mampu menang di kandang Madura United.

Di musim tersebut, PSM Makassar kalah 2-0 di Stadion Gelora Ratu Pamelingan.

Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares menyebut, statistik tersebut tidak terlalu bagus untuk tim besutannya.

Sehingga ia meminta seluruh pemain berjuang sekuat tenaga untuk mengubah statistik tersebut.

"Kita tahu statistik tidak terlalu bagus. Pertandingan lawan Madura United nanti kita akan berjuang memberikan yang terbaik untuk mengubah statistik tersebut," tegasnya, Senin (27/3/2023).

Tak hanya hentikan tren tidak pernah menang di kandang Madura United, laga ini sangat krusial bagi PSM Makassar.

Sebab, mereka bisa mengunci gelar juara jika menang atas klub kebanggaan masyarakat Madura United tersebut.

Syaratnya, Willem Jan Pluim dan kawan-kawan wajib menang.

Mereka kini pimpin klasemen dengan 69 poin.

Dengan tambahan tiga poin akan buat mereka mengoleksi 72 poin. 

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved