Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

PSM Makassar

Kekuatan Utama Persis Solo Wajib Diwaspadai PSM Makassar, Punya Gelandang Hebat Mirip Wiljan Pluim

PSM Makassar harus mewaspadai Alexis Messidoro saat melawan Persis Solo pekan ke-28 Liga 1 musim 2022 / 2023.

Penulis: Kaswadi Anwar | Editor: Sudirman
TRIBUNNEWS
Pemain Persis Solo, Alexis Messidoro. Pemain 25 tahun ini bisa jadi ancaman PSM Makassar saat bersua Persis Solo di Stadion BJ Habibie, Parepare, Minggu (5/3/2023) 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - PSM Makassar harus mewaspadai Alexis Messidoro saat melawan Persis Solo.

Laga PSM Makassar vs Persis Solo akan digelar di Stadion Gelora BJ Habibie, Minggu (5/3/2023).

PSM Makassar memimpin klasemen Liga 1 2022-2023 dengan 59 poin.

PSM Makassar berusaha perlebar jarak poin dengan pesaing terdekatnya Persib Bandung dan Persija Jakarta.

PSM Makassar bisa unggul 10 poin dari Persib Bandung posisi kedua dan 11 poin dari Persija Jakarta.

Namun Persis Solo siap menjadi tim yang menjegal tim besutan Bernardo Tavares saat bersua pada pekan ke-28.

Pengamat sepak bola, Muhammad Hanafing Ibrahim, meminta PSM Makassar waspadai kekuatan Persis Solo.

Sebab Persis Solo mengalami peningkatan dibeberapa pertandingan terakhir.

Terbukti, mereka baru kalah sekali dari lima laga terakhir.

Dua laga menang dan dua kali hasil imbang.

Persis sekarang bertengger di papan tengah klasemen, peringkat 11 dengan 33 poin.

"Persis mengalami peningkatan dibandingkan di awal," katanya Sabtu (4/3/2023).

Hanafing menyebut, kekuatan Persis berada di lini tengah yakni gelandang serang asal Argentina, Alexis Messidoro.

Pemain 25 tahun ini menjadi roh permainan di lini tengah. 

Diawal sempat sulit beradaptasi, tapi seiring jalannya waktu mulai alami peningkatan.

Sudah empat gol dan delapan assist dibukukan.

"Semakin agresif, rajin, mobilitasnya tinggi," ucap pelatih berlisensi AFC Pro ini.

Dilain sisi, Hanafing melihat PSM Makassar dalam posisi tanpa beban.

Coba nikmati setiap pertandingan.

Target PSM Makassar bersama Tavares musim ini sudah tercapai.

Yakni lebih baik dari musim sebelumnya.

Kini pimpin klasemen dan miliki kans untuk juara kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

"Kalau pun juara itu bonus. Kondisi PSM Makassar sekarang sangat enjoy, sangat kondusif," pungkas mantan pelatih PSM Makassar ini. 

Persis Solo Perpanjang Kontrak Alexis Messidoro

Alexis Messidoro memperpanjang kontrak bersama Persis Solo jelang melawan PSM Makassar.

Ini akan menjadi motivasi tersendiri bagi Alexis Messidoro jelang melawan PSM Makassar.

Alexis Messidoro diharapkan moncer di lini tengah dan kontrak baru memberikan motivasi tambahan.

Kontrak Alexis Messidoro bersama Persis Solo hingga 2025 plus opsi perpanjangan sampai tahun 2027.

Alexis Messidoro berposisi sebagai gelandang seperti Wiljan Pluim di PSM Makassar.

Ia juga memiliki misi bermain seperti Wiljan Pluim.

Alasan Persis Solo memperpanjang kontrak Alexis Messidoro karena tampil cukup impresif musim ini.

Pemain bernomor punggung 10 itu pun mengungkapkan perasaannya setelah menandatangani kontrak baru.

"Saya sangat senang dengan langkah ini (perpanjangan kontrak) dan ini sangat penting untuk perjalanan karir saya," kata Messidoro dikutip TribunSolo.com dari laman resmi Persis Solo.

"Saya berterimakasih kepada Persis dan akan mencoba untuk memberikan yang terbaik ke depannya," ucapnya

Alexis Messidoro juga berharap semoga musim depan bisa lebih baik dan menargetkan meraih juara bersama Persis Solo.

"Harapannya dapat memberikan sesuatu yang lebih dibandingkan musim ini. Semoga kita dapat menyelesaikan musim sekarang dengan penuh suka cita," terangnya.

 "Lalu kembali fokus untuk meraih juara pada musim selanjutnya," tambahnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved