Liga 1
Livescore PSS Sleman vs Dewa United di Liga 1 : Elang Jawa Hancur Lebur di Markas Sendiri Skor 1-3
Pertandingan PSS Sleman vs Dewa United skor sementara 1-3 pada laga pekan 25 Liga 1 2022/2023, Jumat (17/2/2023), petang.
TRIBUN-TIMUR.COM - Magis Stadion Maguwoharjo tak mampu menolong PSS Sleman dari kekalahan melawan Dewa United sejauh ini.
Berdasarkan update Livescore PSS Sleman vs Dewa United skor 1-3 pada laga pekan 25 Liga 1 2022/2023, Jumat (17/2/2023), petang.
Pertandingan PSS Sleman vs Dewa United sudah berakhir.
Kekecewaan kini berada di sisi tim tuan rumah, PSS Sleman setelah kembali kebobolan.
Pada menit 87, Dewa United menambah keunggulan menjadi 1-3 atas PSS Sleman.
Gol ketiga Dewa United lahir melalui titik putih.
Ini berawal dari sepakan Egy Maulana Vikri yang mengenai tangan Manda Cingi di dalam kotak penalti.
Risto Mitrevski sebagai eksekutor berhasil menjalankan tugasnya.
Pada laga ini Dewa United mendapatkan dua penalti yang membuat PSS Sleman hancur lebur sejauh ini.
Sebelumnya, skuad PSS Sleman sebagai tim tuan rumah harus dua kali tertinggal.
Sempat mengejar ketertinggalan 1-1, PSS Sleman kembali kebobolan pada menit 72.
Tim PSS Sleman mencoba memenangkan laga.
Namun skema yang diterapkan PSS Sleman selalu dipatahkan pasukan Dewa United.
Bukannya mencetak gol, PSS Sleman malah harus kembali tertinggal.
Gol Dewa United berawal dari serangan balik.
Livescore PSS Sleman vs Dewa United
PSS Sleman vs Dewa United
Livescore
PSS Sleman
Dewa United
Liga 1
Tribun Timur
Profil Christian Ilic Pemain Kroasia Kedua Didatangkan Bhayangkara FC, Bisa Main 10 Posisi |
![]() |
---|
Profil Shanyder Borgelin eks Tandem Lionel Messi Dirumorkan Gabung Bhayangkara, Kualitas Menjanjikan |
![]() |
---|
Sosok Pemain Kembar Dirumorkan Gabung Persis Solo, Mirip Kisah Yakob Sayuri dan Bagas Bersaudara |
![]() |
---|
Daftar 8 Pemain Asing Malut United Musim Depan, Didominasi Jagoan Persib Bandung |
![]() |
---|
Eks Top Skorer Liga 1 Dirumorkan Satu Klub Asnawi Mangkualam di Port FC |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.