PSM Makassar
Panglima LAJ Uki Nugraha Nilai Laga Tanpa Penonton Rugikan PSM
Laga PSM Makassar vs PSS Sleman pada pekan ke-18 Liga 1 2022-2023 dipastikan tetap terlaksana.
Penulis: Kaswadi Anwar | Editor: Hasriyani Latif
"Siap jadi jaminan. Kalau ada apa-apa terjadi silakan tangkap saya. Kalau jaminan keamanan saya siap, asalkan main dengan penonton," akunya.
Menurutnya, PSM berlaga tanpa penonton memberi kerugian sangat besar.
Para pemain Laskar Pinisi saat ini dinilai butuh tambah poin demi jaga asa perburuan juara.
Olehnya itu, kehadiran suporter dari pinggir lapangan sangat dibutuhkan.
Baca juga: Kabar Buruk PSM Makassar, Wiljan Pluim, Yuran Fernandes, dan Agung Mannan Absen Lawan PSS Sleman
Baca juga: PSM Adem Ayem di Jendela Transfer, Bernardo Tavares Mengaku Fokus dengan Pemain yang Ada
Tak hanya itu, finansial tim akan terganggu dengan tidak adanya pemasukan dari tiket penonton.
"Kasihan PSM, kita butuh poin. Pemain butuh semangat. Finansial tim harus dibantu," ucapnya.
Padahal, sebut Daeng Uki, dalam rekomendasi TGIPF Tragedi Kanjuruhan tidak ada rekomendasi yang berbunyi, pertandingan harus tanpa penonton.
Yang ada hanya pembatasan jumlah penonton dari kapasitas stadion yang ada.
"Kemarin di TGIPF tidak ada rekomendasi bahwa pertandingan harus dilakukan tanpa penonton, yang ada pengurangan dan kami siap untuk itu. Kurangi 50 persen dan naikkan harga tiket untuk menutupi kekurangan. Jadi tetap ada bantuan finansial kepada tim," tandasnya.(*)
| PSM Makassar Gelar 2 Laga Uji Coba, Tomas Trucha Ingin Juku Eja Lebih Siap Lawan PSBS Biak |
|
|---|
| Janji Wali Kota Munafri Arifuddin ke PSM Makassar |
|
|---|
| Dua Pemain PSM Makassar Masuk Best Eleven Pekan 12 Super League, Hilman Tepis 5 Peluang Dewa United |
|
|---|
| Yuran Fernandes 3 Kali Buat Kesalahan Saat PSM Makasaar Menang 1-0 Dewa United |
|
|---|
| 2 Pekan Lagi Lawan PSBS Biak Tapi Pelatih PSM Makassar Sudah Pelajari Kekuatan Lawan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/makassar/foto/bank/originals/Stadion-Gelora-BJ-Habibie-penuh-suporter.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.