Komunitas
Kenalin Komunitas Hijabsist Arisan Makassar, Bisa Jadi Inspirasi OOTD Hijabers
Komunitas ini didirikan oleh lima sekawan yakni Dyah Permata Wulan, Fajriati Ifa, Masra Suyuti Ayu Wahyuni dan Zilqiah Angraini.
Penulis: Nur Fajriani D | Editor: Muh. Irham
MAKASSAR, TRIBUN-TIMUR.COM - Hijabsist Arisan Makassar yang hadir sejak tahun 2011 masih eksis hingga saat ini. Kini Hijabsist telah memiliki 48 member yang berusia 25 hingga 35 tahun.
Komunitas ini didirikan oleh lima sekawan yakni Dyah Permata Wulan, Fajriati Ifa, Masra Suyuti Ayu Wahyuni dan Zilqiah Angraini.
Salah satu pendirinya Zilqiah Angraini merupakan selebgram Kota Makassar.
Zilqiah Angraini memiliki 34 ribu pengikut di Instagram dan juga dikenal sebagai Lifestyle Blogger Indonesia.
"Komunitas ini dimulai dari perkumpulan wanita hijab Makassar pada 2011 untuk tujuan awal arisan," kata Zilqiah saat dihubungi Tribun Timur pada Kamis, 10 November 2022,
Hijabsist Arisan Makassar memiliki 734 pengikut di Instagramnya @hijabsistarisan.
Di dalam postingannya, Hijabsist rutin memberikan inspirasi outfit atau OOTD alias Outfit Of The Day.
Postingan tersebut kini dijadikan hijabers di Makassar sebagai inspirasi busana saat berpergian.
"Awalnya hanya beranggotakan 11 orang tapi ternyata makin kesini makin banyak yang tertarik," kata Zilqiah.
Ia juga mengatakan setelah berdiri hampir 12 tahun, komunitas ini tetap rutin mengadakan arisan.
Bahkan kegiatannya telah berkembang ke berbagai inspirasi hingga event-event fashion.
Termasuk membahas dan mengikuti perkembangan dresscode unik, fashion hijab, lifestyle dan games.
"Uniknya setiap bertemu kita wajibkan anggota harus sesuai dress code atau aturan berbusana," ujarnya.
Sejumlah brand kecantikan juga kerap memberi dukungan pada Hijabsist.
"Kita ajak bergabung orang yang berhijab dan telah tau pentingnya hijab bagi seorang muslimah," kata Zilqiah.
Ia berharap komunitas ini dapat terus memberi inspirasi hijab di Kota Makassar.
"Kita ingin terus nembantu industri fashion muslimah di Indonesia Timur khususnya Makassar," pungkasnya.(*)
