Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Piala Dunia 2022

Profil Kroasia, Runner-up Piala Dunia 2018

Berjuang kembali dan mencoba menyelesaikan rasa penasaran untuk merengkuh trofi Piala Dunia. Setelah sebelumnya, hanya bisa jadi runner-up.

Penulis: Kaswadi Anwar | Editor: Saldy Irawan
DOK PRIBADI
Skuad Timnas Kroasia 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Berita Bola Hari ini, Tim Nasional (Timnas) Kroasia bakal mencoba kembali peruntungan di Piala Dunia 2022 di Qatar.

Pada Piala Dunia di Rusia 2018, Kroasia berhasil menembus final. 

Sayang di partai final, harus takluk dari Prancis dengan  skor 4-2. Kroasia pun harus keluar sebagai runner up Piala Dunia.

Runner up piala dunia merupakan pencapaian tertinggi negara pecahan Yugoslavia ini dari enam piala dunia diikuti.

Sebelumnya, prestasi tertinggi mereka terjadi ditorehkan ketika debut pada Piala Dunia 1998 di Prancis.

Kala itu, Kroasia menjadi juara tiga. Di semi final tumbang dari Prancis dengan skor 2-1

Dalam perebutan posisi ketiga, Kroasia menyudahi perlawanan Belanda dengan skor 2-1.

Setelah itu, penampilan Kroasia meredup. Di Piala Dunia 2002, 2006 serta 2014, mereka tersisih di fase grup. Di Piala Dunia 2010, Kroasia tak ikut serta.

Barulah kejayaannya sepak bola Kroasia kembali di Piala Dunia 2018, dengan menjadi kuda hitam dan menjadi runner-up.

Pada Piala Dunia Qatar, Luca Modrid cs diprediksi bisa melanggeng ke 16 besar. Lantaran, lawan menanti memiliki kekuatannya merata 

Kroasia tergabung di Grup F bersama Belgia, Kanada dan Maroko. Hanya Belgia yang menyulitkan langkah Kroasia.

Andalkan Luca Modrid

Luca Modrid tetap menjadi roh permainan Kroasia di Piala Dunia Qatar. Meski telah menginjak usia  37 tahun, performanya tak menurun.

Bahkan, ia mempersembahkan juara Liga Spanyol dan Liga Champions bagi Real Madrid musim lalu.

Kepiawaiannya sebagai jenderal lapangan tengah tidak diragukan lagi.  Terbukti dengan meraih pemain terbaik dunia di tahun 2018.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved