Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

Persib Bandung

Curhat Striker Persib Bandung Ciro Alves: Kekuatannya Hilang Setelah Cedera Panjang

Striker Persib Bandung Ciro Alves mengungkapkan perasaannya setelah timnya kalah dari PSM Makassar 5-1. Ciro mengaku malu dan termotivasi

Editor: Muh. Irham
Tribun Jabar
Striker Persib Bandung Ciro Alves diadang pemain Persebaya pada pertandingan Grup C Piala Presiden 2022. Pertandingan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat (17/6/2022). 

TRIBUN-TIMUR.COM - Persib Bandung baru saja menjalani pekan ketujuh Liga 1 2022/2023 dengan rasa malu. Mereka kalah dari PSM Makassar dengan skor menyolok 5-1 di Stadion Gelora BJ Habibie, Kota Parepare, Senin (28/8/2022) lalu.

Kekalahan ini bak mimpi buruk bagi tim Maung Bandung. Pasalnya, mereka mengawali Liga 1 ini dengan terseok-seok. Dari tujuh laga yang dilakoni, Marc Klok dan kawan-kawan baru memenangkan dua pertandingan. Empat pertandingan lainnya berakhir dengan kekalahan dan satu pertandingan berakhir imbang.

Striker Persib Bandung yang direkrut dari Persikabo, Ciro Alves mengaku sangat malu dengan kekalahan menyakitkan tersebut. 

Pemain bernomor punggung 77 tersebut menyatakan, pada dasarnya ia sangat senang bergabung dengan Persib Bandung musim ini. 

"Hampir empat tahun di Indonesia, saya tidak suka menguntit (melihat-lihat media sosial) dan saya tidak menggunakan Instagram untuk itu," tulis Ciro Alves dalam Bahasa Inggris, dikutip dari Instagram @ciroofficial.

"Tapi saya ingin mengatakan bahwa saya sampai di Persib dengan bahagia dan termotivasi, bekerja keras di pra-musim, merasa baik," ungkap Ciro Alves.

Mantan pemain Persikabo itu merasa kekuatannya hilang semenjak mengalami cedera.

"Dan saat bahu saya patah, saya sangat tidak baik selama dua bulan. Saya kehilangan kekuatan, berat badan, dan sedikit kepercayaan diri (yang mana normal untuk masa tidak aktif)," tutur Ciro Alves.

Ciro merasa dirinya belum kembali ke performa terbaiknya.

Baca juga: PSM Makassar Bantai Persib Bandung 5-1, Taufan Pawe: Pembuktian Pemain Muda

Baca juga: Duel Perang Bintang Persib Bandung vs PSIS Semarang di Liga 1, Ciro Alves vs Alie Sesay

"Saya merasa seperti saya belum kembali seperti sebelumnya, saya tidak punya waktu untuk beradaptasi kembali. Tetapi itu bukan alasan untuk penampilan saya," ujar Ciro Alves.

Selebrasi David da Silva dan Ciro Alves setelah David mencetak gol bagi Persib Bandung ke gawang PSS Sleman, Jumat (19/8/2022) malam di Stadion Maguwoharjo. (ligaindonesiabaru.com)
Kini Ciro Alves merasa bahwa dirinya begitu marah dan termotivasi untuk membalikkan keadaan.

"Hari ini adalah hari yang baru, saya sangat marah dan sangat termotivasi untuk membalikkan keadaan," kata Ciro Alves.

Lebih lanjut Ciro Alves merasa malu dengan kekalahan Persib Bandung pada pertandingan terakhir melawan PSM Makassar.

"Ada empat pertandingan buruk yang saya mainkan. Saya merasa malu untuk pertandingan terakhir," ucap Ciro Alves.

Tetapi Ciro Alves berjanji untuk kembali lebih kuat dan meminta kepercayaan bobotoh pada dirinya.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved