Makassar Mulia
Kota Makassar Komitmen Dalam Kreatifitas

PSM Makassar

Pelatih PSM Bernardo Tavares Protes Jadwal Pertandingan Padat: Pemain Bukan Mesin

PSM harus bermain tiga pertandingan dalam waktu delapan hari. Jarak antar pertandingan hanya empat hari, termasuk PSM vs Arema FC

Penulis: Kaswadi Anwar | Editor: Saldy Irawan
TRIBUN-TIMUR.COM/KASWADI
Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares menyampaikan, harusnya semua berpikir dan punya perspektif meningkatkan sepak bola Indonesia di kancah dunia. 

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares mengeluhkan  jadwal pertandingan padat di jalani timnya.

PSM harus bermain tiga pertandingan dalam waktu delapan hari.

Jarak antar pertandingan hanya empat hari.

Lawan Arema FC di pekan kelima Liga 1 pada Sabtu (20/8/2022). Lalu melawan Kuala Lumpur City final Zona ASEAN AFC Cup 2022 dan Persib Bandung pada pekan ketujuh Liga 1, Minggu (28/8/2022).

"Saya ingin menyampaikan bahwa pemain PSM bukan mesin. Mereka adalah manusia yang ada batasannya," ucapnya saat konferensi pers jelang lawan Arema FC, Jumat (19/8/2022).

PSM telah mencoba meminta penundaan laga lawan Persib sehari ke PT LIB dan PSSI.

Dari awalnya pertandingan Minggu (28/8/2022), dipindahkan ke Senin (29/8/2022). Namun  justru dapat penolakan.

Juru taktik 42 tahun ini pun membandingkan laga harus dijalani Persib dan PSM.

Persib memiliki keuntungan sehari waktu istirahat sebelum lawan PSM.

Maung Bandung awan Bali United pada Selasa (23/8/2022). Sedangkan, PSM bermain lawan Kuala Lumpur City di final Zona ASEAN AFC Cup, Rabu (24/8/2022).

Persib kembali diuntungkan dengan istirahat lebih banyak setelah lawan PSM.

Klub kebanggaan masyarakat Bandung ini bakal bertanding  lawan Rans Nusantara pada (4/9/2022), sedangkan PSM sudah harus kembali bermain lawan Persik Kediri, Sabtu (2/9/2022).

"Bukannya saya meminta suatu hal berlebihan, katena di jadwal ini masih bisa dijadwalkan ulang," ujarnya.

Dia pun mengungkapkan alasan tak meminta penundaan lawan Arema. Padahal, Arema juga memiliki waktu istirahat dua hari lebih panjang dari PSM.

Arema lawan Bali United pada Sabtu (13/8/2022), lalu PSM bermain lawan Rans pada Senin (15/8/2022).

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved